Follow Us

Waspada! Modus Baru Penyadapan Berembel-Embel Memilih Pakaian

Muhammad Andika Adistra - Jumat, 16 Agustus 2019 | 17:35
Ancaman hacker di dunia maya.
news.vice.com

Ancaman hacker di dunia maya.

Laporan wartawan Nextren, Muhammad Andika Adistra.

Nextren.com- Teknologi memang sudah tubuh cukup pesat dan memunculkan fitur-fitur canggih yang berguna.

Salah satu teknologi yang cukup berdampak bagi kehidupan manusia adalah internet.

Internet dapat dimanfaatkan disegala kebutuhan yang ada terutama berkomunikasi.

Baca Juga: Video Cara Xiaomi Produksi Komponen Kamera 64MP Untuk Hape Redmi

Oleh sebab itu, internet merupakan sarana yang digunaka untuk membagikan informasih dimanapun, kesiapapun dan kapanpun.

Namun, kecanggihan teknologi ini juga tidak jarang digunakan untuk hal yang negatif dan dapat merugikan orang lain.

Tidak sedikit orang yang menjadi korban penyadapan, melalui media internet.

Penyadapan merupakan cara untuk melihat ataupun membongkar privasi orang lain yang seharusnya bersifat rahasia.

Baca Juga: Mengintip Xiaomi Mi 1, Hape Pertama Xiaomi yang Dirilis 8 Tahun Lalu

Nah, belum lama ini, salah satu wanita asal Indonesia menjadi korban penyalah gunaan teknologi tersebut.

Pemiliki akun Twitter @saraswtt, mencerikan kronologi penyadapan yang menimpa dirinya.

Akun Twitter @saraswtt menceritakan soal ponselnya yang berhasil disadap cuma gara-gara mengklik link kiriman salah satu temannya.

Pengakuan akun Twitter @saraswtt mengenai tragedi penyadapan yang menimpanya
Twitter

Pengakuan akun Twitter @saraswtt mengenai tragedi penyadapan yang menimpanya

Baca Juga: Pakai Augmented Reality, Kamu Bisa Coba Lipstik Sambil Nonton Youtube di Video ini!

Pada twit yang dibagikan belum lama ini, @saraswtt menceritkan bahwa kejadian ini bermula saat seorang teman prianya meminta tolong untuk memilihkan baju melalui link-link yang dikirimkan.

"Aku bisa kena sadap, jadi dia temeku cowok minta tolong buat milihin beberapa baju terus dia kirimin link gitu," tulis @saraswtt membuka utasnya.

Pemiliki akun tersebut tidak curiga karena pengirim pernah menempuh ilmu di satu sekolah yang sama.

@saraswtt pun membuka link tersebut dan mendapati dua buah foto kemeja batik.

Baca Juga: Karyawan Huawei Terlibat Urusan Dengan Intelijen? Berikut Informasinya

Anehnya, ketika membuka dengan browser bawaan ponsel, muncul pemberitahuan yang meminta dia untuk memberikan izin pada pengambilan foto dan juga video menggunakan kamera.

"tiba-tiba dia kirim link lagi, ya kubuka dan aku lagi di dalem mobil sih, kucoba via browser kan dia bilang lebih banyak pilihannya kalau buka via browser, eh ada notif allow camera+icon video di layar," tulis @saraswatt.

Membingungkannya, setelah mengirim link untuk akses tersebut, si pengirim link kembali mengirim pesan dan mengetahui bahwa pemilik akun twitter tersebut sedang berada di dalam mobil.

Mengetahui ada kejanggalan, @saraswtt langsung memblokir akun Instagram temannya itu.

Baca Juga: Mate X Rilis November 2019, Huawei Siapkan Ponsel Lipat Berikutnya

Dengan adanya kejadian ini, Sobat Nextren harus lebis waspada dan jangan membuka link yang dikirim walaupun oleh teman sendiri ya!

http://www.gridnetwork.id/ (*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest