Layarnya yang begitu lega dan berjenis Super AMOLED, membuat sisi depannya memang terlihat mahal.
Oh iya, ini di seri Galaxy M, adalah satu-satunya yang dibekali layar Super AMOLED.
Seperti kita ketahui, layar Super AMOLED memang mampu menampilkan warna lebih cerah dan lebih beragam, sehingga gambar dan foto tampil lebih cemerlang.
Warna hitam bakal bisa tampil sangat hitam, sehingga keren saat dipakai untuk menonton film.
Dibandingkan Galaxy M20 yang berlayar LCD, ini tentu peningkatan yang cukup banyak.
Baca Juga: Samsung Daftarkan 9 Hape Baru, Disinyalir Jadi Galaxy A 2020
Antarmuka dan Aplikasi
Dengan OneUI, Galaxy M30 memang terasa begitu gesit dan mulus.
Tampilannya juga bersih dan enak dilihat.
Shortcut yang bisa diakses dengan swipe dari atas ke bawah, memberikan banyak pintasan penting seperti WiF, Profile, Bluetooth, Auto Rotate, Airplane, dan banyak lainnya.
Adanya Night Mode dengan warna latar hitam, membuat tampilan menjadi berbeda dan lebih nyaman dipakai berlama-lama.