Laporan Wartawan Nextren, Arif Budiansyah
Nextren.com -Pada hari ini, (23/7/2019), Lazada dan HP bekerja sama dengan mengumumkan bahwa HP Brand Day akan berlangsung pada tanggal 31 Juli 2019.
Melalui LazMall, ajang Brand Day terbesar HP di Indonesia ini akan menghadirkan jajaran produk seperti komputer/laptop, printer, serta tinta dan toner asli.
LazMalI memberikan konsumen kemudahan akses ke jajaran produk di Iaman resmi terverifikasi, siap dibeli dengan satu klik saja.
Pierre Beckers, Chief Business Officer, Lazada Indonesia, berkata, ”Kemitraan 2 brand ini telah menghasilkan pertumbuhan tinggi angka kunjungan dan ni|ai transaksi dalam setiap kuartal.”
Baca Juga: Bukan Bercanda, GoJek Antar Makanan untuk Rich Brian di New York!
Dengan diadakannya HP Brand Day ini, Lazada menawarkan penjualan produk ekslusif diantara adalah notebook HP 14 dan HP 15 (model khusus).
Selain itu salah satunya adalah laptop gaming terbaru yaitu OMEN by HP yang baru akan diluncurkan pada 25 Juli.
Nantinya di HP Brand Day ini 3 pembeli dengan nominal belanja terbesar dapat memenangkan hadiah tertentu.
Hadiah nya berupa 2 tiket PP dan akomodasi selama 3 hari 2 malam, 1 unit laptop i3 dan 1 unit HP Deskjet 2622 All-in-One Wireless Printer
Baca Juga: Perbandingan Koper RoG Phone dan Xiaomi Black Shark 2, Khusus Gamer!