Laporan Wartawan Nextren, Wahyu Prihastomo
Nextren.com -Aksesoris smartglasses alias kacamata pintar belakangan ini makin banyak dirilis.
Pada dasarnya, kacamata ini punya fungsi untuk menampilkan beberapa gambar berupa AR atau bahkan VR.
Nah, baru-baru ini ditemukan dokumen hak paten atas nama Samsung. Tentunya bukan untuk produk HP, tapi produk smartglasses.
Rupanya, desain kacamata pintar Samsung ini sudah terdaftar sejak tanggal 2 Januari 2019 lalu.
Baca Juga: Flydigi Sediakan Set Aksesoris Gaming untuk OnePlus 7 & 7 Pro
Dalam dokumen hak paten ini bisa dlihat ilustrasi desain kacamata yang terlihat cukup sederhana.
Tapi tentunya akan hadir dengan fitur yang tidak biasa.
DI database badan hak paten Amerika Serikat, produk ini dikatan sebagai kacamata AR.
Mengutip Phone Arena, kacamata ini akan aktif secara otomatis saat gagang kacamata dibuka.