Selain itu, sub-brand Huawei, Honor, secara resmi mengumumkan juga kalau mereka juga akan meluncurkan ponsel dengan konektivitas 5G pertamanya pada kuartal keempat di tahun 2019.
Pengumuman tersebut langsung dikatakan oleh Presiden Honor, George Zhao, pada presentasinya di acara Mobile World Congress (MWC Shanghai) 2019.
Sayangnya, Zhao tidak mengungkapkan spesifikasi perangkat masa depannya tersebut tetapi dia menjelaskan bahwa itu akan menjadi ponsel andalan.
Nampaknya, perusahaan Huaweimemiliki jadwal yang sangat padat beberapa waktu ke depan.
PonselHuawei 5G pertamasendiri yaitu Huawei Mate 20 X (5G), sudah diluncurkan di beberapa tempat dan datang ke Rusia sebelum akhir Juni ini. (*)