Follow Us

Layar Lipat Galaxy Fold Masih Bermasalah, Samsung Malah Patenkan Model Lain

Wahyu Prihastomo - Kamis, 13 Juni 2019 | 16:45
Desain rollable display dari Samsung
The Verge

Desain rollable display dari Samsung

Laporan Wartawan Nextren, Wahyu Prihastomo

Nextren.com - Samsung sepertinya masih belum puas untuk membuat inovasi model hape terbaru.

Sebelumnya Samsung cukup percaya diri memperkenalkan hape layar lipat Galaxy Fold.

Walaupun, pada akhirnya perilisan hape layar lipat pertama ini harus mundur sampai waktu yang masih jadi misteri.

Buat kalian yang belum tau, Samsung Galaxy Fold terpaksa ditarik lagi ke ruang produksi karena ada banyak masalah di bagian panel layar lipat yang digunakan.

Baca Juga: Sudah Mundur Lebih Dari Satu Bulan, Samsung Galaxy Fold Batal Rilis?

Salah satu kerusakan layar Galaxy Fold mlik jurnalis Bloomberg Mark Gurman
Twitter/@markgurman

Salah satu kerusakan layar Galaxy Fold mlik jurnalis Bloomberg Mark Gurman

Kerusakan ini awalnya disampaikan beberapa reviewer terkenal di Youtube.

Layar Galaxy Fold ini banyak yang mengalami blank atau mati seutuhnya. Yap, benar-benar mati tanpa bisa menampilkan apapun.

Belum kapok dengan desain layar lipat, sekarang Samsung justru dikabarkan sudah mematenkan desain lainnya.

Desain terbaru ini mereka sebut dengan rollable display. Yap, kalau diartikan ke dalam bahasa Indonesia, desain ini bisa disebut sebagai layar gulung.

Paten dari desain ini pertama kali ditemukan oleh Gizmodo dalam sebuah dokumen milik LetsGoDigital.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest