Follow Us

Cara Mudah Operasikan 4 Kamera Belakang Punya Samsung Galaxy A9

Anggerhana Denni Rahmawati - Senin, 26 November 2018 | 15:30
Samsung Galaxy A9
ephotozine.com

Samsung Galaxy A9

Laporan Wartawan NexTren, Anggerhana Denni. R

NexTren.com - Kamera menjadi salah satu hal yang harus dipertimbangkan sebelum membeli smartphone baru.

Terlebih, saat ini kita hidup di zaman di mana banyak orang mementingkan dokumentasi, baik melalui foto atau pun video.

Oleh karenanya, tak heran jika banyak vendor smartphone berlomba-lomba memproduksi kamera dengan banyak lensa kamera.

Salah satunya adalah seperti yang dilakukan oleh Samsung kepada produknya, Galaxy A9.

Baca Juga : Samsung Resmi Luncurkan Samsung Galaxy A9, Banyak Promo Diskonnya!

Masing-masing dari kamera Galaxy A9 milik Samsung memiliki spesifikasi dan cara pakai yang berbeda.

1. Kamera Ultra Wide

Kamera yang berada di paling atas ini memiliki resolusi 8MP-F/2.4.

Baca Juga : Samsung Galaxy A9 Suguhkan Desain Berkelas, Warnanya Nggak Pasaran

Kamera Ultra Wide sangat memungkinkan pengguna untuk menangkap gambar secara landscape karena memiliki sudut pengambilan gambar hingga 120 derajat.

Cara mengoperasikan kamera ultra wide ini adalah melalui fitur wide angle yang bergambar 3 pohon.

2. Kamera Zoom

Mengaktifkan fitur bergambar 1 pohon, pengguna bisa langsung menikmati kamera dengan 2x optical zoom.

Baca Juga : Samsung Galaxy A9, Kamera Oke Tapi Kenapa Masih Pakai Snapdragon?

Resolusi untuk kamera zoom lebih besar dibandingkan dengan kamera ultra wide, yaitu sebesar 10MP-F/2.4.

3. Kamera Utama

Kamera utama Samsung Galaxy A9 memiliki resolusi terbesar, yaitu 24MP.

Pakai kamera ini, pengguna tak perlu takut jika mengambil gambar di tempat yang minim cahaya karena memiliki bukaa F/1.7.

Baca Juga : Lebih Dekat Dengan Samsung Galaxy A9, Kualitas Suaranya Mirip di Bioskop

Adanya AI Scene Recognition membuat kamera Galaxy A9 juga dapat mengidentifikasi obyek dengan cepat.

Untuk mengoperasikan fitur ini, pengguna bisa langsung mengaktifkan fitur kamera berlogo 2 pohon.

4. Kamera Bokeh/Depth

Nah, untuk kamera yang satu ini letaknya berada di paling bawah.

Baca Juga : Cara Tukar Tambah Samsung Galaxy A9 dan A7 dengan 5 Hape Lama

Cara mengaktifkannya pun cukup mudah.

Pengguna hanya perlu pakai fitur Live View yang berada di bagian atas layar.

Kelebihan kamera bokeh dari Galaxy A9 ini, yaitu pengguna bisa mengaturnya sesuai keinginan.

Nah, itu dia cara mengoperasikan 4 kamera Samsung Galaxy A9.

Baca Juga : Samsung Galaxy A9 Dibekali 4 Kamera Belakang, Apa Cuma Gimik?

Mudah bukan? Selamat mencoba ya! (*)

Editor : Anggerhana Denni Rahmawati

Baca Lainnya

Latest