Apple Dikabarkan Akan Hadirkan AirPods Pro 2 dengan Port USB-C di 2023

Sabtu, 25 Maret 2023 | 12:43
Apple Insider

Ilustrasi AirPods Pro 2 buatan Apple yang dikabarkan akan hadir dengan port USB-C di Q2 dan Q3 tahun 2023.

Nextren.grid.id - Apple dikabarkan sedang dalam proses beralih dari port Lightning-nya ke USB-C, dan hal ini berpotensi terlihat pada AirPods Pro 2 versi baru.

Menurut laporan terbaru dari analis terkenal Apple, Ming-Chi Kuo, AirPods Pro 2 mungkin akan kehilangan port Lightning-nya dan memilih untuk menggunakan port USB-C. (24/3/2023)

Seperti yang kita tahu, port Lightning sudah menjadi suatu ciri khas yang membuat mebuat pada setiap perangkat Appleterkoneksi dengan mudah dan mulus.

Tetapi, beberapa tahun terakhir perusahaan menerima tekanan yang meningkat dari legislator di seluruh dunia, terutama Eropa untuk menggantinya.

Hal tersebut tidaklah mengherankan karenaport yang banyak kita temukan di smartphone Andorid ini sekarangadalah standar industri yang digunakan oleh banyak perusahaan teknologi besar.

Baca Juga: Apple Diisukan Akan Buat AirPods Jadi Alat Bantu Dengar di Masa Depan

Dalam laporannya, kuo juga menyebutkan bahwa pengiriman massal varian baru AirPods Pro 2 dengan port USB-C kemungkinan akan dilakukan pada kuartal kedua dan ketiga tahun 2023.

Kabar ini tentunya menarik perhatian penggemar Apple yang saat ini sudah sangat antusias evolusi baru dari AirPods Pro ini.

Namun, perusahaan dikabarkan tidak memiliki rencana untuk merilis versiport USB tipe Cuntuk AirPods 2 dan 3 yang merupakan versi standar dari TWS ini.

Hal ini menunjukkan bahwa hanya AirPods kelas atas yang dalam hal ini adalah versi Pro yang akan mendapatkannya.

Kuo juga sebelumnya menyebutkan bahwa jajaran iPhone 15 tahun ini kemungkinan akan mengadopsi standar industri USB-C, yang mengindikasikan bahwa port Lightning pada iPhone sudah berakhir.

Meskipun begitu, sebelumnya Apple dikabarkan akan memaksa pengguna untuk menggunakan kabel USB-C secara eksklusif hanya untuk mengakses fitur-fitur tertentu.

Namun, masih belum diketahui apakah hal ini akan benar benar dilakukan mengingat fungsi dari penggunaan port ini seharusnya sangatlah lengkap.

Baca Juga: Cara Menghubungkan Apple AirPods ke Laptop, Cepat dan Tanpa Ribet

Meskipun aksesori seperti AirPods bukanlah sumber utama dari keuntungan Apple, namun ekosistem Apple tentunya akan berubah dengan kehadiran dari port USB-C ini.

Tentunya kehadiran port ini di AirPods Pro 2 akan sangat ditunggu-tunggu oleh para penggunanya dan semua penggemar gadget di seluruh dunia.

So, buat kamu yang penasaran dengan berita, tip dan trik seputar teknologi lainnya, pantau terus website Nextren ya!

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Sumber : Twitter/ @mingchikuo

Baca Lainnya