nextren.com - WD belum lama ini memperkenalkan SSD dengan performa tinggi yang didesain bagi para gamers hard core yaitu SN850X.
SSD yang satu ini bisa menembus angka kecepatan rata-rata SSD dengan teknologi PCI Gen 4 yang mencapai lebih dari 7000MB/s.
Sehingga SSD ini bisa menjadi jawaban bagi kamu yang ingin mempersingkat waktu loading game yang akhir akhir ini semakin berat dan aset yang semakin banyak.
Hal ini sekaligus jawaban dari WD akan kompetisi SSD berperforma tinggi yang semakin ketat dengan kedatangan sejumlah SSD PCI Gen 4 yang kencang.
Hadirnya PS5 juga semakin memantik persaingan di SSD kelas atas semakin seru karena sudah mendukung pemakaian SSD M.2.
SN 850X adalah versi lebih kencang dari SN850 yang pernah kami review beberapa waktu lalu dan menjadi SSD Mainstream bagi konsumen gamers.
SSD ini mendapatkan upgrade dari segi kecepatan dan fitur dibandingkan pendahulunya.
Salah satu yang menarik adalah hadirnya fitur gaming mode 2.0, yang bisa mendeteksi secara otomatis ketika pengguna memulai suatu permainan.
Berbeda dari generasi sebelumnya, fitur ini menggunakan 3 pendekatan untuk meningkatkan pengalaman gaming yaitu melalui Predictive loading, adaptive thermal management, dan overhead balancing.
itur pertama adalah "predictive loading" yang merupakan algoritma yang dapat mendeteksi beban kerja berikutnya yang rendah dan berurutan, khususnya beban kerja baca yang umum pada banyak game.
Fitur kedua adalah "adaptive thermal management" yang berfungsi untuk meningkatkan rata-rata dan throughput yang berkelanjutan melalui pengaturan throttle yang lebih halus.
Baca Juga: Review SSD Seagate Game Drive M2 Untuk Upgrade Memory Playstation 5
Fitur terakhir adalah "overhead balancing" yang bertujuan untuk meningkatkan latensi baca saat bermain game melalui prioritas I/O.
Lalu bagaimana dengan pengalaman menggunakan SSD WD SN850X ini ?
Desain
Wujud SSD WD Black SN850X sudah terlihat menarik dengan tambahan heatsink untuk manajemen panas yang lebih baik saat performa puncak.
SSD ini tersedia dalam versi dengan dan tanpa heatsink untuk varian ukuran 1TB dan 2TB.
Sedangkan varian 4TB hanya hadir dalam versi tanpa heatsink.
Ukuran heatsink ini memang terlihat cukup tebal dan PC builders harus memperkirakan space di dalam PC.
Namun dapat kami pastikan kalau SSD ini akan muat terpasang di dalam konsol PS5.
Seperti halnya SSD M.2 yang dijual dipasaran, pengguna perlu menggunakan baut khusus M.2 untuk mengamankan posisi SSD yang terpasang di slot M.2 motherboard.
Proses pemasangan pun juga cukup mudah dan sama seperti SSD M.2 lainnya, tinggal masukkan ke slot M.2 dan kencangkan dengan baut di ujung satunya.
Baca Juga: Apple Downgrade Performa SSD MacBook Pro 14 inci, Apa Alasannya?
Benchmark
Pada pengujian kali ini, kami menggunakan test bench AMD Ryzen 7 5800X, MSI RTX 3060 12TB, RAM Corsair Vengeance DDR4 32GB dan motherboard MSI B550-A Pro.
Sedangkan untuk tools pengujian menggunakan Crystal Disk Mark 8 dan dua buah game untuk menguji kecepatan loading.
Hasil dari benchmark menunjukkan angka yang sesuai dengan klaim dari WD yaitu mencapai lebih dari 7300MB/s.
Angka tersebut tentu saja menjanjikan performa yang tinggi untuk bermain game.
Kami akan mencoba langsung SSD ini untuk membuka loading game beberapa judul game seperti Cyberpunk 2077, Forza Horizon 5, dan Transport Fever 2.
Dalam pengujian kali ini akan kami bandingkan hasilnya dengan menggunakan HDD 7.2K RPM biasa dan SSD SATA.
Baca Juga: SSD Gaming WD BLACK SN850X dan WD BLACK P40 Resmi Hadir di Indonesia
Secara keseluruhan, WD Black S850X bisa mempercepat loading game dengan cukup cepat dibandingkan dengan HDD atau bahkan SSD berteknologi SATA.
SSD ini memang ditujukan bagi kamu yang ingin bermain game tanpa perlu menunggu waktu loading yang lama.
Terutama untuk game game yang memiliki cukup banyak aset untuk dibuka seperti game Sandbox dan Open World.
Kesimpulan
Bagi kamu PC Builder dengan budget sultan, WD Black SN850X adalah pilihan SSD PCI Gen 4 berperforma tinggi yang bisa menjawab kebutuhan kamu.
WD sudah melakukan improvement yang bisa meningkatkan pengalaman bermain game menjadi lebih baik melalui SSD ini.
Walaupun lompatan performa tidak begitu besar dibandingkan pendahulunya, fitur Game Mode 2.0 bisa menjadi pertimbangan bagi kamu yang ingin menambah kapasitas sekaligus performa dari PC.
SSD ini juga bisa digunakan di konsol PS 5 bagi kamu yang membutuhkan tempat penyimpanan ekstrak tanpa mengorbankan pengalaman bermain yang mudah dan menyenangkan di konsol.
Baca Juga: Review WD Black AN1500 NVMe card 1TB, SSD RGB & Performa Kencang
(*)