HP Flagship Vivo X80 Pro Masuk Indonesia: Pakai Snapdragon 8 gen 1, RAM 12GB dan Lensa ZEISS

Kamis, 21 Juli 2022 | 18:49
Zihan Fajrin

Hp flagship Vivo X80 Series akan segera meluncur di Indonesia.

Laporan Wartawan Nextren, Zihan Fajrin.

Nextren.com -Vivo Indonesia hari ini (21/7) menghadirkan acara pre launch hp flagship Vivo X80 Series.

Hp flagship vivo X80 Series akan segera meluncur di Indonesia dengan spesifikasi yang cukup memuaskan.

Kehadiran hp flagship vivo X80 Series di Indonesia pada tanggal 26 Juli 2022.

Baca Juga: Vivo X80 Series Akan Rilis di Indonesia Dengan Chipset Flagship Snapdragon dan Mediatek

Pada acara pre launch tidak hanya menyebutkan tanggal perilisan hp flagship vivo.

Terdapat beberapa keunggulan dari dua perangkat dalam vivo X80 Series.

Yaitu seperti penggunaan chipset Snapdragon 8 gen 1 pada vivo X80 Pro dan Dimensity 9000 pada vivo X80.

Namun tidak hanya itu saja keunggulan yang sudah diumumkan oleh Vivo.

Di halaman selanjutnya kalian bisa melihat keunggulan dari vivo X80 dan vivo X80 Pro.

Keunggulan Vivo X80 Pro

Vivo X80 Pro ditenagai dengan Snapdragon 8 gen 1 dengan RAM 12GB + extended RAM 4GB.

Tentunya spesifikasi tersebut dapat membantu peforma vivo X80 Pro yang memiliki daya tarik di kamera.

Kamera vivo X80 Pro masih menggunakan teknologi ZEISS Optics dengan resolusi 50MP untuk kamera utama.

Vivo

Vivo X80 Series

Baca Juga: vivo T1 5G Kini Hadir Dengan Penyimpanan ROM 256GB Yang Lebih Besar

Menariknya dalam urusan kamera, terdapat chipset flagship buatan yaitu vivo V1+.

Vivo V1+ Chip memiliki kemampuan Noise Reduction (NR) yang akan mengurangi noise pada gambar.

Kemampuan ini masih disempurnakan lagi dengan teknologi High Dynamic Range (HDR) yang mampu membaca dan menyesuaikan skenario cahaya di sekitar objek video.

Sehingga smartphone bisa menghasilkan video dengan kecerahan yang diinginkan pengguna.

Untuk baterainya, vivo X80 Pro berkapasitas 4.700mAh dengan 80W FlashCharge. Bagaimana dengan fitur lainnya? Cek ke halaman selanjutnya.

Untuk fitur lainnya ada 3D Ultrasonic Large Fingerprint Sensor yang dimana bisa digunakan pengguna untuk keamanan.

Dan sensor dikatakan ruangnya lebih besar sehingga pengguna bisa nyaman menggunakannya.

Keunggulan Vivo X80

Yang berbeda dari X80 Pro ialah X80 menggunakan chipset Dimensity 9000 dan kapasitas baterainya juga berbeda.

Baca Juga: Intip Keunggulan HP Lipat Vivo X Fold, Akan Hadir di Indonesia?

Kapasitas baterai vivo X80 4.500mAh dan masih didukung juga dengan 80W FlashCharge.

Untuk kameranya menggunakan lensa IMX866 50MP tetapi teknologi dan chip kamera masih sama dengan vivo X80 Pro.

Keunggulan vivo X80 yang diklaim vivo adalah dual stereo speaker dan 120Hz refresh rate.

Vivo X80 Seriessudah bisa dipesan melalui program Early Pre-order di vivo official store, Blibli, dan Tokopedia mulai tanggal 19 Juli hingga 25 Juli 2022. (*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya