Presiden Putin Akan 'Keluar Kandang' untuk Pertama Kalinya, Siap Bertemu Jokowi

Senin, 27 Juni 2022 | 12:00
Bloomberg

Presiden Rusia, Vladimir Putin

Nextren.com -Presiden Rusia, Vladimir Putin akan melakukan perjalanan internasional pertamanya sejak invasi Rusia ke Ukraina.

Televisi pemerintah Rusia melaporkan pada Minggu (26/6) bahwa Vladimir Putin dijadwalkan mengunjungi 2 negara bekas Soviet di pekan ini.

Kunjungan Vladimir Putin ke negara eks-Soviet merupakan kunjungan diplomasi untuk memperkuat hubungan Rusia dan negara sekutunya.

Sejak Rusia memulai invasinya pada 24 Februari, rezim Putin mendapat kecaman dan sanksi berat dari segi keuangan, perdagangan, hubungan internasional, dll.

Namun, sanksi tersebut tak menyurutkan Putin untuk menjalin hubungan baik dengan sekutunya seperti China, India, dan Iran.

Baca Juga: Putin Akan Kirim Rudal Nuklir Rusia ke Belarusia, Balas Sikap Agresif Barat di Baltik

Stasiun televisi pemerintah Rossiya 1 mengungkapkan bahwa Putin akan mengunjungi Tajikistan dan Turkmenistan.

Setelah kunjungannya ke 2 negara Asia Tengah ini, Putin akan menjamu Presiden Jokowi untuk melakukan pembicaraan di Moscow.

Kunjungan Presiden Jokowi ke Moscow sendiri mengembanmisi perdamaian terkait krisis Ukraina yang telah menewaskan jutaan tentara dan warga sipil.

Putin rencananya akan bertemu Presiden Tajikistan Imomali Rakhmon yang merupakan sekutu terdekat Rusia.

Pertemuan Putin dan Imomali Rakhmon akan digelar di ibukota Tajikistan, Dushanbe.

Bertolak dari Dushanbe, Putin kemudian akan menghadiri summit meeting negara-negara Kaspia yang terdiri dari Azerbaijan, Kazakhstan, Iran, dan Turkmenistan.

Putin juga berencana untuk mengunjungi kota Belarusia Grodno pada 30 Juni dan 1 Juli mendatang.

Ketua Majelis Tinggi Parlemen Rusia Valentina Matviyenko mengatakan bahwa kunjungan Putin ke Belarusia ditujukan untuk ambil bagian dalam sebuah forum dengan Presiden Belarusia Alexander Lukashenko.

Sebagai informasi, perjalanan terakhir Putin yang diumumkan oleh pemerintah Rusia adalah kunjungan ke China pada awal Februari lalu.

Dilansir dari Reuters, Putin mengunjungi Beijing untuk bertemu dengan Presiden Chin Xi Jinping.

Dalam kunjungan tersebut, Putin dan Xi meneken perjanjian persahabatan tanpa batas sebelum keduanya menghadiri upacara pembukaan Olimpiade Musim Dingin.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya