5 Rekomendasi Drakor Wajib Kamu Tonton di November 2021, Ada Happiness

Sabtu, 06 November 2021 | 19:31
kompas

Drama Happiness

Laporan Wartawan Nextren, Zihan Fajrin.

Nextren.com -Di bulan November 2021 terdapat beberapa drama Korea atau drakor yang hadir untuk menemani hari libur kalian.

Ada drama Happiness yang baru-baru ini mendapat banyak perhatian oleh penonton di Indonesia.

Dan juga ada drakor lainnya yang sudah tayang di platform OTT seperti Netflix, Viu dan iQiyi.

Jika kalian menyukai drakor namun tidak berlangganan pada layanan berbayar, tidak jadi masalah.

Karena beberapa stasiun televisi swasta juga menayangkan drama Korea yang memang tidak terlalu baru.

Baca Juga: Film Venom 2 Akan Tayang Pertengahan November, Netizen: Udah Basi!

Mari kita bahas 5 rekomendasi drakor yang wajib kamu tonton di November 2021.

Happiness

Drama Happiness tayang diplatform Viu dan iQiyi, hari ini (6/11) terlihat sudah ada 1 episode yang tayang. Bagaimana sinopsis drama ini? Cek ke halaman selanjutnya.

Bila dilihat dari judulnya, Happiness yang mengartikan kebahagian, namun dilihat dari trailernya sangat jauh dari kata bahagia.

tribunstyle.com
Instagram @tvn_drama

Poster drakor Happiness yang bisa ditonton di Viu.

Mengutip dari Asianwiki.com, drakor Happiness mengambil latar waktu masa depan dalam waktu yang dekat.

Sedangkan latar tempatnya bermula darisebuah gedung apartemen bertingkat tinggi baru saja dibangun di kota besar.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Drakor Terbaru, Alternatif Serial Squid Game di Netflix

Gedung apartemen memiliki penghuni dari berbagai latar belakang, tetapi penyakit menular baru muncul.

Karena wabah, apartemen bertingkat tinggi itu ditutup. Penduduk pun berjuang untuk bertahan hidup, sementara dilanda ketakutan dan ketidakpercayaan orang lain.

Drama Happiness dibintangi oleh Han Hyo Joo, Park Hyung Sik, dan Jo Woo Jin.

Mari kita ke rekomendasi drakor kedua yang tayang di iQiyi yaitu Jirisan, cek ke halaman selanjutnya.

Jirisan

Berdasarkan iQiyi, drakor Jirisan menggambarkan kisah dari seorang jagawana atau penjaga Taman Nasional Jirisan.

Kang Hyun-jo (Ju Ji-hoon) menemukan dirinya dapat melihat penglihatan yang tidak dapat dipahami tentang kematian yang terjadi di gunung saat terlibat dalam kecelakaan saat dia menjalani pelatihan di Jirisan.

Baca Juga: Sinopsis Film Maggie Malam Ini, Kisah Ayah Melindungi Putrinya Menjadi Zombie

Karena itu, dia bekerja sama dengan seniornya, Seo Yi-kang (Jun Ji-hyun) untuk mengungkap kisah-kisah yang tidak diketahui ini.

Seo Yi-kang, adalah penjaga terbaik di Taman Nasional Jirisan sementara pemeran utama pria, Kang Hyun-jo, dia adalah salah satu rekan kerja Seo Yi-kang.

Kompas.com
IMDb

Drama Jirisan hadir di iQiyi dan sudah ada 5 episode yang bisa ditonton.

Baik itu jalan tanah, dinding batu, atau tebing, Seo Yi-kang secara naluriah tahu cara menavigasi jalan setapak pegunungan maka dari itu ia dijuluki "Iblis Seo" oleh rekan kerjanya.

Kang Hyun jo dan Seo Yi kang pergi menyelamatkan para korban.

Namun seiring berjalannya waktu, rahasia mengerikan di balik gunung yang indah itu perlahan terkuak. Drakor Jirisan bisa kalian tonton di iQiyi dan saat ini sudah ada 5 episode.

Soompi.com
Soompi

Poster drama The King's Affection yang tayang di Netflix.

The King's Affection

Drama Korea The King's Affection pernah juga dibahas oleh Nextren, sinopsisnya, saat ini sudah ada total 8 episode yang bisa ditonton di Netflix.

The King's Affection menceritakan kisah kerajaan Korea Selatan yang masih memegang sebuah mitos bila mendapat anak kembar akan membawa petaka.

Baca Juga: Efek Squid Game, Provider Internet Korsel Gugat Netflix Rp 328 Miliar!

Sejauh ini menurut wartawan Nextren, drakor The King's Affection membawa kisah romantis antara tutor Jang (Rowoon) dan Da mi (Park Eun Bin) yang berpura-pura menjadi saudara kembarnya Yi Hwi.

Sedikit membosankan diawal-awal episode, namun di episode yang belum lama hadir ini membawa ketegangan baru dan menunjukan keseriusan Da mi menjadi Putra Mahkota.

Kalian bisa cek sinopsis lengkapnya The King's Affection diSINI.

Dali & Cocky Prince

Selanjutnya ada drama Dali & Cocky Prince yang sepertinya akan tamat tidak lama lagi, karena sudah hadir 12 episode dan totalnya ada 16 episode. Lihat sinopsisnya di halaman selanjutnya.

Berdasarkan informasi dari AsianWiki, drakor ini menceritakan tentangJin Moo-Hak (Kim Min-Jae) adalah putra kedua dari keluarga yang menjalankan perusahaan waralaba restoran global Dondon F&B.

Perusahaan ini berawal dari restoran gamjatang (rebusan tulang babi).

dok. via Kontan.co.id

Dali and Cocky Prince

Jin Moo-Hak tidak memiliki pendidikan, tetapi memiliki kemampuan yang sangat baik untuk menghasilkan uang.

Sementara itu, Kim Da-Li (Park Gyu-Young) adalah peneliti tamu dari sebuah galeri seni dan merupakan satu-satunya anak dari keluarga bergengsi.

Baca Juga: Sinopsis Film Abdullah dan Takeshi, Kisah Drama Komedi yang Lucu Abis!

Kim Da-Li dapat berbicara 7 bahasa yang berbeda dan dia memiliki kepribadian yang baik, tetapi dia tidak pandai melakukan pekerjaan rumah tangga seperti memasak.

Jin Moo-Hak dan Kim Da-Li kebetulan bertemu tanpa mengetahui latar belakang satu sama lain dan mereka mengembangkan perasaan yang baik satu sama lain.

Karena sebuah galeri seni yang akan bangkrut, mereka bertemu lagi sebagai putra dari keluarga kaya, tidak berpendidikan dan putri dari keluarga bergengsi. Kalian bisa menonton drakor Dali & Cocky Prince di Viu.

Rekomendasi drakor yang kelima ada di halaman selanjutnya.

Inspector Koo

Drama Korea Inspector Koo menceritakanKoo Kyung-Yi (Lee Young-Ae) berusia 40-an.

Masih bersumber dari AsianWiki.com, Koo Kyung-Yiadalah mantan perwira polisi, tetapi sekarang bekerja sebagai penyelidik asuransi dan detektif swasta.

Dengan kecerdasan dan intuisi yang sangat baik, dia mampu memecahkan kasus.

Koo Kyung-Yi mencoba menangkap seorang pembunuh berantai, yang merupakan mahasiswi.

Baca Juga: Sinopsis Film Criminal Malam Ini, Pencurian Otak Agen CIA Upaya Temukan Penjahat

gridstar
TribunStyle

Drakor Inspector Koo di Netflix.

Kalian bisa menonton drakor Inspector Koo di Netflix dan baru tersedia dua episode dan akan ada 10 episode yang akan datang.

Itulah kelima rekomendasi drakor yang bisa kalian nikmati weekend ini, nantikan rekomendasi drama atau film lainnya di Nextren. (*)

Editor : Wahyu Subyanto

Sumber : asianwiki

Baca Lainnya