Twitter Prank Ganti Nama, Sindir Facebook yang Berubah Jadi Meta!

Sabtu, 06 November 2021 | 13:00
Youtube/CNET

Mark Zuckerberg, CEO Facebook yang mengganti nama Facebook menjadi Meta.

Nextren.com - Beberapa hari yang lalu (29/10), Facebook resmi mengumumkan pergantian nama perusahaan.

Nama Facebook yang sudah melekat sejak tahun 2004 resmi berganti nama menjadi Metaverse.

Untuk mempersingkat dan mempermudah panggilan, Metaverse disingkat menjadi Meta.

Baca Juga: Perkenalkan 'Meta', Nama Resmi Baru dari Perusahaan Facebook!

Dilansir dariKompasTekno, CEO FacebookMark Zuckerberg memberikan penjelasan mengenai arti kata Metaverse.

Menurut pria kelahiran New York, AS ini, Metaverse merupakan istilah yang digunakan Facebook untuk menggabungkan kehidupan di dunia nyata dengan virtual.

"Untuk mencerminkan siapa kami dan apa yang kami bangun. Seiring berjalannya waktu, saya harap kami terlihat sebagai perusahaan Metaverse," kata Zuckerberg seperti dikutip dariKompasTekno(29/10).

Kini setelah resmi berganti menjadi Meta, perusahaan pesaing mereka yaitu Twitter justru menyindir langkah yang dilakukan oleh Facebook.

Lalu, sindiran seperti apa yang dilontarkan oleh Twitter? Yuk lanjut di halaman kedua.

Twitter menyindir langkah pergantian nama Facebook menjadi Meta dengan melakukan prank.

Perusahaan media sosial yang dipimpin olehJack Dorsey ini mencuitkan sebuah Tweet prank "BIG NEWS lol jk still Twitter".

Jika diartikan ke Bahasa Indonesia, arti dari Tweet prank dari Twitter tersebut adalah "Berita besar, (tertawa terbahak-bahak) masih Twitter".

Maksud dari Tweet tersebut adalah Twitter ingin menyampaikan kepada publik bahwa mereka tidak akan berganti nama dan tetap pada nama Twitter.

Sampai sekarang (6/11), Tweet itu sudah disukai oleh lebih dari 270 ribu pengguna Twitter, dan di Retweet oleh 31 ribu pengguna.

Baca Juga: Logo Meta Bakal Segera Hadir di WhatsApp Gantikan Facebook, Keren Gak?

Lebih lanjut, sejatinya sindiran Twitter terhadap Facebook dengan Meta bukan kali pertama itu dilontarkan.

Di hari yang sama namun di akun dan Tweet terpisah, Twitter juga melontarkan sebuah sindiran lain.

Bahkan, sindiran yang dilontarkan oleh Twitter jauh lebih 'keras' dibanding sindiran prank ganti nama diatas.

Lalu, seperti apa sindiran tersebut? Yuk lanjut di halaman ketiga.

Lewat akun Twitter @TwitterSafety, Twitter menyindir Facebook dan Meta lewat Tweet bertuliskan "the only #META we acknowledge is this:" atau "satu-satunya #META yang kami akui adalah berikut ini:".

Meta yang dimaksud oleh Twitter disini merujuk kepadatim Machine Learning, Ethics, Transparency and Accountabilitymilik Twitter.

Twitter menyingkat nama tim mereka tersebut dengan nama Meta, sehingga mereka berujar bahwa satu-satunya Meta yang mereka akui adalah tim teknis itu.

Selain itu, di Tweet tersebut Twitter juga menyertakan artikel seputar tim Meta mereka.

Baca Juga: Mark Zuckerberg Diminta Keluar dari Facebook: Meta Tidak Akan Berubah!

Jadi, itulah beberapa informasi menarik terkait Twitter yang menyindir Facebook karena berganti nama menjadi Meta.

Terus perbarui berita terkini hanya di Nextren guna mengetahui update lainnya seputar dunia teknologi, tren, dan gadget. (*)

Tag

Editor : Wahyu Subyanto