Tinder Sediakan Fitur Blokir Kontak, Jadi Gak Takut Ketemu Mantan

Sabtu, 05 Juni 2021 | 13:00
newsbeezer.com

Salah unit bisnis Match Group, Tinder.

Nextren.com -Tinder telah menjadi aplikasi kencan online yang sangat populer di seluruh dunia.

Jika berbicara soal aplikasi kencan online, maka satu nama yang langsung terbesit dalam pikiran adalah Tinder.

Pihak penyedia layanan pun terus menghadirkan pembaruan agar para pengguna tidak berpaling.

Baca Juga: Fitur Baru Tinder Ini Bisa Digunakan Untuk Melihat Catatan Kriminal

Seperti yang baru-baru ini diluncurkan, yakni fitur blokir kontak di Tinder.

Yap, mulai sekarang pengguna bisa memblokir kontak yang ada di HP-nya masing-masing.

Dengan begitu maka kontak-kontak tersebut tidak akan muncul ketika pengguna sedang mencari partner kencan di Tinder.

Baca Juga: Tips Gunakan Aplikasi Kencan Dengan Aman Lewat Fitur di Tinder

Lantas, bagaimana cara menggunakan fitur blokir kontak di Tinder? Lanjut ke halaman berikutnya ya!

Cara untuk menggunakan fitur blokir kontak di Tinder ini cukup mudah dan sederhana.

Melansir The Verge, pertama pastikan kamu sudah melakukan update aplikasi ke versi yang terbaru.

Jika belum, kamu bisa melakukannya lebih dulu melalui Google Play (Android) dan App Store (iOS).

Baca Juga: 5 Aplikasi Kencan Online Selain Tinder, Ada Buatan Indonesia Loh!

Setelah itu, buka aplikasi Tinder dan masuk ke menu Settings atau Pengaturan.

Nah, di situ kamu bisa scroll dan mencari menu 'Block Contacts' dan klik menu tersebut.

Berikutnya kamu tinggal langsung memilih kontak mana saja yang ingin diblokir.

Baca Juga: Gen Z Bisa Tentukan Jalan Cerita Film Serial Swipe Night di Aplikasi Kencan Tinder, Ternyata Begini 5 Perilakunya

Kamu tak perlu khawatir ketahuan memblokir kontak tertentu dari TInder.

Pasalnya pihak Tinder mengatakan orang yang diblokir tidak akan diberi tahu.

Pengguna Tinder juga bisa unblock atau membatalkan pemblokiran jika berubah pikiran.

Selain itu, pihak Tinder juga memastikan tidak akan mengakses kontak yang ada di HP pengguna.

Namun ada satu hal penting yang harus diperhatikan pengguna dalam penggunaan fitur ini.

Jika kontak yang sudah diblokir tiba-tiba mengganti nomor HP dan membuat akun baru Tinder, maka kontak tersebut akan tetap muncul.

Baca Juga: Tinder Hadirkan Fitur Terbaru Swipe Night, Video Interaksi Menarik

Pengguna juga tidak bisa mengetahui siapa saja orang-orang dalam kontak mereka yang mempunyai akun Tinder.

Pihak Tinder mengatakan fitur blokir kontak ini dibuat untuk mencegah orang yang tak diinginkan muncul dalam akun pengguna. (*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya