Nextren.com - DJI baru saja merilis perangkat drone terbarunya untuk para penggemarnya di seluruh dunia.
Para pecinta drone disuguhkan dengan sejumlah peningkatan yang hadir pada perangkat pesawat tanpa awak bernama DJI FPV yang diluncurkan pada hari Selasa (2/3) lalu.
Tidak seperti drone-drone yang sudah ada, DJI FPV memiliki kemampuan yang lebih dari sebelumnya.
Misalnya saja dari penggunaan remot kontrol yang lebih kompak dan bisa digunakan hanya dengan satu tangan saja.
Baca Juga: Peneliti Asal Malaysia Kembangkan Drone Dari Serat Daun Nanas
"Sejak awal, DJI FPV memadukan teknologi terbaik yang ada untuk menghadirkan drone teknologi gabungan yang lebih unggul dari yang lain," ungkap Direktur Kreatif, DJI Eropa, Ferdinand Wolf.
"Terbang bak pembalap, melayang seperti drone tradisional, berakselerasi seperti drone buatan sendiri, dan berhenti dengan lebih mulus daripada drone lainnya," lanjutnya.
Kabar baik pun hadir untuk para penggemar DJI di Indonesia karena perangkat ini secara resmi dijual untuk pecinta drone di Tanah Air.
Erajaya Group melakukan kerja sama kembali dengan DJI untuk memboyong DJI FPV ke Indonesia.
Djohan Sutanto, selaku Direktur Erajaya Group mengatakan, "DJI FPV merupakan sebuah drone yang revolusioner dengan pengalaman terbang sinematik yang belum pernah ada hingga saat ini."
Baca Juga: Pemerintah AS Kini Izinkan Drone Terbang Siang Malam Gara-gara Pandemi
Dengan memboyongnya ke Indonesia, diharapkan bahwa DJI FPV dapat memberikan pengalaman baru dan kemampuan yang lebih untuk pembuat konten dan penggemar drone di Indonesia.
"Kami yakin produk terbaru yang dihadirkan kali ini, juga akan mengikuti kesuksesan dari produk drone terdahulunya," ungkap Djohan.
Lantas kapan drone DJI FPV dijual di Indonesia?
Melanjuti kabar tersebut, Erajaya Group melakukan sistem pembelian DJI FPV dalam masa periode pre-order terlebih dahulu.
Baca Juga: Unboxing DJI Osmo Mobile 4, Cocok Buat yang Suka Vlogging Sendiri
Periode tersebut akan berlangsung mulai dari tanggal 3 - 5 Maret 2021.
Bagi kamu yang ingin membelinya, ada dua cara yang bisa dilakukan untuk memesannya.
Pembelian offline bisa melalui DJI Store Grand Indonesia atau beberapa gerai Urban Republic dan Erafone tertentu.
Baca Juga: Video Penggoda DJI, Segera Rilis Drone DJI FPV Pada 2 Maret 2021
Dan bagi pembeli yang melalui online, dapat mengunjungi platform eraspace atau DJI Official Store di beberapa marketplace seperti Tokopedia, Shopee, BliBli, Lazada, dan JD.ID.
Harga DJI FPV
Berbicara soal harga, DJI FPV pada masa pre-order dijual dengan banderol sebesar Rp 19.999.000.
Erajaya Group pun menyediakan paket combo standar yang mencakup DJI FPV, pengendali jarak jauh, Kacamata FPV 2, semua kabel yang dibutuhkan, dan satu buah baterai.
Untuk pengambilan perangkatnya, para pembeli baru bisa mendapatkan drone DJI FPV mulai tanggal 8 Maret 2021.
(*)