Laporan Wartawan NexTren, Rezky Amaliah
NexTren.com - Terdengar kabar jika Xiaomi, salah satu merek smartphone asal China, telah membohongi konsumen Inggris.
Kasus ini bermula saat Xiaomi melakukan “Flash Sale” perdananya di Inggris.
Pada flash sale tersebut,Xiaomi mengiklankan dua ponsel barunya seharga 1 poundsterling (Rp 19 ribuan) minggu lalu.
Promosi yang dilakukan oleh Xiaomi pun dianggap sebagai bagian dari promosi gila.
Setelah acara flash sale selesai diadakan, kabar Xiaomi curang mulai santer terdengar.
Banyak anggapan jika pihak Xiaomi hanya menjual dua atau tiha hape saja.
Diduga pihak Xiaomi telah mengatur situs webnya agar tertulis “Terjual habis” secara cepat setelah penjualan dibuka.
Pengawas iklan Inggris mengatakan, telah menerima keluhan dan memutuskan akan menyelidikinya.
Dilansir dari BBC, Xiaomi mengatakan bahwa pihaknya berharap pelanggan tidak akan berkecil hati untuk mengikuti promo berikutnya.
"Ini adalah yang pertama di Inggris dan menarik banyak permintaan, jauh melampaui apa yang kami harapkan. Kami minta maaf karena banyak penggemar Xiaomi yang tidak mendapatkan kesempatan kali ini, tetapi kami berharap mereka akan mengikuti flash sale berikutnya," katanya lagi.