Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Samsung Rencanakan Smartphone Gaming, Ternyata GPU Buatan Sendiri

Rezky Amaliah - Rabu, 24 Oktober 2018 | 13:20
Logo Samsung
Samsung

Logo Samsung

Laporan Wartawan NexTren, Rezky Amaliah

NexTren.com -Saat ini tren smartphone gaming sudah mulai banyak menarik perhatian masyarakat.

Sebut saja Xiaomi Black Shark, Razer Phone, dan Asus ROG Phone.

Semua berlomba untuk mendapatkan klaim smartphone gaming.

Namun, ada satu fakta unik.

Baca Juga : Samsung Akan Hadirkan Smartphone Gaming, Gimana Penampakannya?

Salah satu produsen smratphone asal Korea, Samsung, ternyata juga ikut meramaikan pertempuran pada sektor smartphone gaming.

Lantas, seperti apa performa smartphone gaming Samsung? Menurut kabar yang beredar, Samsung menciptakan GPU sendiri untuk ponsel gamingnya.

Samsung luncurkan ponsel gaming

Samsung luncurkan ponsel gaming

Belum lama ini, terdengar kabar jika Samsung tengah merancang smartphone gaming sendiri yang belum tahu akan diberi nama seperti apa.

Namun bocorannya, smartphone gaming besutan Samsung ini akan ditenagai oleh chipset Snapdragon 845 yang diduetkan dengan beberapa pilihan memori internal sebesar 64 GB, 128 GB, dan 256 GB.

Baca Juga : Samsung Siap Garap Hape Gaming, Ini Nama dan Bororan Spesifikasinya

Seperti yang dilansir Tim NexTren dari Gizmo China, smartphone gaming buatan Samsung ini nantinya juga akan dibenamkan water carbon untuk sistem pendinginannya.

Tak berhenti sampai di situ, Samsung juga dikabarkan akan membuat prosesor pengolah grafis sendiri untuk ponsel gamingnya.

Prosesor pengolah grafis ini biasa disebut dengan GPU.

Bocoran tersebut muncul dari sebuah status yang diunggah oleh Ice Universe di Weibo, sebuah aplikasi jejaring sosial terbesar di China.

Baca Juga : OnePlus 6T Akan Rilis Pada 29 Oktober, Berikut Bocoran Spesifikasinya!

Ice Universe sendiri dikenal dengan akun pemberi bocoran yang andal soal smartphone; Seakan setiap bocoran yang dikeluarkan jarang ada yang meleset.

Samsung GPU
smartprix

Samsung GPU

Status Ice Universe ini seirama dengan perkiraan Jon Peddie, seorang analis industri beberapa bulan lalu.

Peddie mengatakan bahwa GPU Samsung mungkin akan jadi lawan yang setanding untuk GPU yang dirancang Apple untuk iPhone.

Dikutip dari TechRadar,Samsung sebelumnya sudah memiliki SoC sendiri yang diberi nama Exynos.

Baca Juga : Xiaomi Black Shark Helo, Jadi Hape Pertama yang Resmi Pakai RAM 10 GB!

Namun, bagian GPU Exynos selama ini masih menggunakan prosesor grafis rancangan ARM, yaitu seri Mali.

Sebagai info, GPU merupakan salah satu komponen prosesor di dalam SoC, mendampingi prosesor utamaCPU dan prosesor lain seperti Neural Processing Unit (NPU) untuk pengolahan kecerdasan buatan.

SoC
pricebook

SoC

Sedangkan untuk projek pengembangan GPU Samsung ini, kabarnya dipimpin oleh Dr.Chien Ping Lu, seorang veteran industri desain chip grafis yang pernah bekerjadi beberapa brandbesar seperti Nvidia, MediaTek, dan Intel sebelum akhirnya direkrut Samsung.

Lantas kapankah Samsung akan menjawab rumor-rumor yang makin banyak beredar tentang smartphone gamingnya ini?

Baca Juga : Xiaomi Mi Mix 3 Disebut Bakal Punya Chipset Snapdragon Next Generation

Kita tunggu saja kepastiannya.(*)

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x