Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Resmi Diluncurkan, Spesifikasi Google Pixel 3 Tak Jauh Dari Dugaan

Rezky Amaliah - Rabu, 10 Oktober 2018 | 13:00
Desain Google Pixel 3
Youtube

Desain Google Pixel 3

Laporan Wartawan Nextren, Rezky Amaliah

NexTren.com -Setelah berbagai macam bocoran bermunculan, akhirnya Google resmi merilis Pixel 3 dan Pixel 3 XL.

Tak banyak hal baru yang diungkap pihak Google soal Pixel 3 karena bisa dibilang semua bocoran yang sebelumnya muncul ternyata memang tepat.

Begitu pula dengan bocoran gambar yang sudah beredar sejak lama.

Sebelum membahas soal harga, akan lebih asik jika bahas spesifikasinya dulu.

Baca Juga : Google Pixel 3 XL dan Google Pixel 2 XL Tak Bisa Berbagi Aksesoris

Meski semua bocoran tentang Google Pixel 3 benar, setidaknya ini spesifikasi singkat resmi dari Google.

Pixel 3 dan Pixel 3 XL mempunyai layar lebih besar ketimbang pendahulunya, yang bisa tercapai karena bezel yang lebih tipis.

Pixel 3 XL menggunakan layar OLED 6,3 inci, sementara Pixel 3 menggunakan layar 5,5 inci.

Namun, dimensi ponsel secara keseluruhan masih sama dengan Pixel 2 dan 2 XL.

Baca Juga : Google Pixel 3XL Bocor ke Pasar Gelap Ukraina, Harganya Puluhan Juta!

Kamera belakang kedua ponsel ini sama, yaitu sebuah kamera 12,2 MP.

Nampaknya, Google enggan untuk mengikuti tren ponsel yang kini kebanyakan menggunakan dual kamera atau bahkan tiga kamera.

Pindah ke kamera depan, baik Pixel 3 maupun Pixel 3 XL kini mengusung dual kamera.

Salah satunya mempunyai lensa wide yang dapat menjadikan gambar sedikit lebih lebar, cocok untuk selfie group.

Baca Juga : Tak Seperti Google Pixel 3XL, Pixel 3 Tak Usung Desain 'Anti-Mainstream'

"Kami mendesain kamera terbaik di dunia dan memasangnya di ponsel yang paling membantu di dunia," ujar chief hardware Google Rick Osterloh dalam acara peluncurannya yang diadakan di New York City, Amerika Serikat.

Pendahulunya, Pixel 2 sampai saat ini masih mendapat pujian jika membahas kualitas kamera.

Oleh karena itu Google tak ingin pujian sektor kamera hilang dari Pixel 3.

Google membenamkan sejumlah fitur anyar untuk meningkatkan performa kamera yang ada pada Google Pixel 3 dan Pixel 3 XL.

Baca Juga : Tanggal dan Tempat Perilisan Google Pixel 3, Masih Saja di Wilayah Amerika

Hampir semua fitur anyar besutan Google ini memanfaatkan fitur artificial intelligence (AI).

Seperti mode Top Shot, yang dapat memotret sejumlah foto sekaligus dan memilihkan foto terbaik.

Ada lagi mode Super Res Zoom.

Mode tersebut dapat menggabungkan beberapa frame foto untuk menghasilkan foto layaknya dengan lensa lebih panjang alias zoom.

Baca Juga : Pengguna asal Kanada Udah Ketahuan Pakai Google Pixel 3XL

Pixel 3 juga jadi Pixel pertama yang mendukung penggunaan charger wireless dengan daya mencapai 10 watt.

Google pun merilis wireless chargernya yang bernama Pixel Stand sebagai aksesoris ponsel ini.

Ketika dipasangkan di charger wireless, Pixel 3 akan menampilkan antarmuka yang berbeda, yang salah satunya berisi informasi dari Google Assistant.

Yang harus diingat, Wireless charging tidak termasuk dalam paket penjualan Pixel 3 maupun Pixel 3 XL.

Baca Juga : Bocoran Google Pixel 3 XL, Ponsel dengan Android 9 Pie Pertama

Nah yang terakhir kita akan bahas soal dapur pacu yang akan ditawarkan oleh Google Pixel 3 dan Pixel 3 XL.

Mengusung prosesor Snapdragon 845 dan RAM 4 GB, apakah performanya akan lebih baik dibanding hape-hape android yang punya harga lebih murah?

Harga? Bicara harga, berapa sih banderol dari si Google Pixel 3 ini?

Pada saat launching di New York, Pixel 3 dijual dengan harga mulai dari USD 799 atau sekitar Rp 12 juta untuk versi 64 GB.

Baca Juga : Penampakan Google Pixel 3XL Warna Putih, Tak Bawa Dual Kamera

Sedangkan Pixel 3 XL harganya mulai dari USD 899 atau sekitar Rp 14 juta.

Namun opsi dengan storage lebih besar yaitu 128 GB bisa didapat dengan menambahkan USD 100 lagi.

Kira-kira untuk harga tersebut, apakahkamu akan membelinya? (*)

Editor : Nextren





PROMOTED CONTENT

Latest

x