Aplikasi ini dikeluarkan olehINSIG Information Co.Ltd. Tujuannya sih sudah pasti untuk membantu serta memudahkan kegiatan pemindaian dokumen.
Serunya lagi, file gambar atau format JPG juga dapat diubah menjadi eksistensi PDF loh. Bisa dibilang kalau CamScanner adalah salah satu aplikasi scanner terbaik yang ada di Playstore.
Fitur yang dibawa oleh CamScanner ini sudah cukup memudahkan dan sangat direkomendasikan terutama buat kalian yang butuh alat pemindai praktis.
Baca Juga : Cara Mudah Scan Dokumen dengan Hape, Nggak Perlu Lagi Beli Scanner
Contoh fitur yang tersedia adalah scan majalah, scan nota, upload file secara mudah.
Lalu kamu juga bisa langsung dicetak, mengirim hasil scan, menggabungkan beberapa dokumen, mengatur besar kecilnya halaman, memotong halaman hingga menambahkan password pada dokumen yang diinginkan.
Banyak kan fiturnya? Zaman sekarang tuh harus serba praktis.
Makanya aplikasi ini jadi salah satu aplikasi yang di download lebih dari 100 juta pengguna di seluruh dunia.
2. TinyScanner
Lanjut aplikasi scanner kedua yang nggak kalah keren adalah TinyScanner.
Sesuai namanya, ukuran aplikasi ini kecil dan fungsi utamanya adalah memindai gambar ataupun file dalam bentuk PDF.