Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

3 Cara Membaca Pesan WhatsApp Tanpa Ketahuan Pengirim, Tanpa Muncul Centang Biru

None - Jumat, 15 Juni 2018 | 09:35
Trik baca WhatsApp tanpa ketahuan
metro

Trik baca WhatsApp tanpa ketahuan

Laporan Wartawan Nextren, Husna Rahmayunita

Nextren.grid.id – WhatsApp masih menjadi aplikasi favorit.

Banyak orang yang menggunakannya karena terbukti efektif dan efisien.

Kirim dan terima pesan secara pribadi atau kelompok bisa dilakukan dengan mudah.

Namun terkadang karena saking aktifnya, banyak pengguna yang kebanjiran pesan dan terganggu.

Baca Juga: Cara Memantau WhatsApp Pacar yang Tak Kunjung Membalas Chat, Bahkan Saat Fitur Last Seen Dimatikan

Baca Juga: Inilah Fitur Baru WhatsApp, Bisa Cari Semua Jenis Foto Video dan Dokumen Dalam Satu Klik

Untuk itu mereka lebih memilih untuk tidak membuka pesan.

Nah, bagi kalian yang sering mengalami hal serupa, kami akan memberikan solusinya.

Yaitu dengan 3 trik membaca pesan WhatsApp tanpa ketahuan. Cara ampuh biar nggak disalahin gebetan, pasangan, atau sepermainan.

Dari pada penasaran, simak 3 trik berikut ini yuk!

1. Matikan opsi laporan dibaca

Caranya: Buka WhatsApp – Klik titik tiga di kanan atas – Setelan – Akun – Privasi – Kosongkan kotak Laporan dibaca.

Matikan opsi laporan dibaca

Matikan opsi laporan dibaca

2. Baca pesan menggunakan mode pesawat

Aktifkan mode pesawat

Aktifkan mode pesawat

Caranya: klik gambar pesawat pada menu Quick Settings atau tekan tombol power hape kemudian pilih menu pesawat. Selanjutnya buka WhatsApp yang ingin dibaca.

Sebagai catatan, setiap hape memiliki cara yang berbeda untuk mengaktifkan mode pesawat.

Baca Juga: Cara Merekam Panggilan WhatsApp di Android dan iOS, Penting untuk Catatan Atau Alat Bukti!

3. Aktifkan widget WhatsApp

Aktifkan widget WhatsApp

Aktifkan widget WhatsApp

Caranya: Cubit ruang kosong pada homescreen atau tahan layar – pilih Widget – Klik ikon WhatsApp.

Catatan: setiap hape memiliki cara yang berbeda-beda, tinggal disesuaikan.

Semoga bermanfaat. (*)

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x