Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Bosan Kena Macet Saat Mudik, Ada Paket Unlimited YouTube dan Apps

Wahyu Subyanto - Senin, 11 Juni 2018 | 08:18
Youtube
pSafe

Youtube

Nextren.com- Untuk mendukung kelancaraan dan kenyamanan berkomunikasi dan akses internet selama mudik dan libur Lebaran, Indosat meluncurkan program baru bagi pelanggan.

Pelanggan bisa memilih seri paket Unlimited YouTube yang sesungguhnya dengan harga mulai dari Rp5.000.

Paket terbaru ini hadir dengan masa aktif 3 hari dengan harga Rp5.000, hingga Rp12.000 untuk masa aktif 7 hari.

Dengan paket ini, pelanggan dapat mengakses YouTube, dan aplikasi favorit sehari-hari untuk chatting, media sosial, transportasi, hingga aplikasi streaming musik dan film secara bebas tanpa khawatir kehabisan kuota.

(BACA :Gmail untuk Android Tawarkan Fitur Swipe, Hapus Pesan Makin Mudah )

Pelanggan juga dapat menikmati Unlimited Apps secara bebas bahkan ketika mereka kehabisan kuota utama.

Kecepatan jaringan juga tidak akan terpengaruh pada saat kuota utama sudah habis.

Akses gratis untuk YouTube dapat digunakan secara otomatis tanpa perlu registrasi, pelanggan hanya perlu membayar satu kali, tanpa harus membayar lebih.

Selain itu, pelanggan juga dapat memilih paket Unlimited bulanan, yang hadir dalam berbagai pilihan, dengan sejumlah manfaat seperti :

  1. Akses gratis aplikasi favorit sehari-hari
  2. Nelpon, dan SMS sepuasnya untuk sesama pengguna nomor Indosat Ooredoo
  3. Akses YouTube sepuasnya
  4. Pilihan kuota utama untuk memenuhi kebutuhan dengan paket
  • Rp 20.000 untuk 1 GB
  • Rp 50.000 untuk 3GB
  • Rp 120.000 untuk 15 GB
  • Rp 165.000 untuk Paket Unlimited Jumbo. Di Paket Unlimited Jumbo ini ditambahkan bebas nelpon dan SMS tanpa batas ke semua operator seharian. Paket Unlimited, ada juga program Isi Pulsa dapat Bonus Pulsa.
(BACA :Bocoran Spek Lenovo Z5, Hape Berponi Mirip iPhone X Rp 2 Jutaan )Pelanggan bisa mendapatkan Bonus 50% pulsa dari isi pulsanya.

Syaratnya minimum isi pulsa Rp10rb.

Bonus tersebut bisa digunakan untuk internetan, SMS & Nelp ke sesama nomor Indosat Ooredoo selama 3 hari. (*)

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x