Follow Us

Hands On Vivo X21 dan Vivo Apex, Full Display dan Sidik Jari di Layar

Kama - Kamis, 24 Mei 2018 | 13:11
Vivo memperkenalkan vivo X21 dan vivo Apex, tim NexTren.com berkesempatan untuk mencobanya
NexTren.com

Vivo memperkenalkan vivo X21 dan vivo Apex, tim NexTren.com berkesempatan untuk mencobanya

Namun, yang membedakan berada pada spesifikasi yang diusungnya.

vivo X21 sudah menyematkan Snapdragon 660AIE. AIE di sini merupakan singkatan dari Artificial Intelligence, di mana vivo meminta Qualcomm untuk membuatkan chip khusus untuk vivo X21 ini.

Chip tersebut tentu jauh lebih baik dari chip yang diusung oleh vivo V9. Hal ini juga berpengaruh ke kamera belakang yang memiliki resolusi lebih baik, yaitu 12 MP + 5 MP dengan aperture f/1.8.

(BACA: Bocoran Desain Xiaomi Redmi 6A, Desainnya Pakai Notch Kayak iPhone?)

Dan tentunya, vivo X21 yang kelasnya di atas kelas V9, juga mengusung fitur fingerprint on display. Sama seperti yang ada pada vivo Apex.

Hanya saja, tidak semua X21 akan memiliki fitur ini. Vivo mengeluarkan dua varian, yaitu X21UD dan X21 biasa. Di mana X21UD adalah yang memiliki fitur tersebut.

Saat ini, vivo X21 sedang dalam proses persiapan untuk dijual di Indonesia. Mengingat vivo X21 juga akan menghadirkan varian khusus Piala Dunia (World Cup), harusnya hape ini akan segera hadir di Indonesia.

Sayangnya harga juga belum ditetapkan untuk vivo X21 ini. Namun, menurut tebakan tim NexTren.com, harga bisa berkisar di antara 4 jutaan atau 5 jutaan. (*)

Editor : Kama

Baca Lainnya

Latest