Follow Us

ASUS TUF A16 Resmi Meluncur dengan Ryzen AI 300 Series & RTX 4060

Ida Bagus Artha Kusuma - Selasa, 15 Oktober 2024 | 21:14
ASUS TUF A16

ASUS TUF A16

nextren.com — ASUS resmi memperkenalkan laptop gaming terbarunya, TUF Gaming A16 (FA608), di pasar Indonesia.

Laptop ini hadir dengan sejumlah pembaruan signifikan yang menonjolkan performa dan daya tahan, menjadikannya salah satu perangkat gaming AI paling ringkas dan tangguh di kelasnya.

Dengan prosesor AMD Ryzen AI 300 Series dan GPU NVIDIA GeForce RTX 4060, TUF A16 siap memenuhi kebutuhan gamer yang membutuhkan performa tinggi serta mobilitas.

Fitur unggulan ASUS TUF A16

TUF Gaming A16 mengusung layar 16 inci beresolusi 2.5K (2560x1600) dengan aspek rasio 16:10, yang memberikan ruang tampilan lebih luas, baik untuk aktivitas gaming maupun multitasking.

Desainnya yang ramping dengan bobot 2,2 kg serta dimensi 35,4 x 26,9 x 1,79 cm memastikan portabilitas tinggi.

ASUS TUF A16

ASUS TUF A16

Selain itu, laptop ini telah mendapatkan sertifikasi ketahanan standar militer AS (MIL-STD-810H), menjadikannya tahan terhadap benturan, guncangan, dan kondisi lingkungan ekstrem.

“Kami memahami bahwa gamer di Indonesia membutuhkan perangkat yang tidak hanya powerful, tapi juga tahan banting. TUF Gaming A16 dirancang untuk memberikan keseimbangan antara performa dan ketahanan, sehingga pengguna bisa bermain game atau beraktivitas di mana pun tanpa khawatir,” ujar Jimmy Lin, ASUS Southeast Asia Regional Director.

Ditenagai oleh prosesor AMD Ryzen AI 300 Series, TUF Gaming A16 menawarkan performa AI yang mampu menangani beban kerja berat dan game modern dengan grafis tinggi.

AMD Ryzen AI 300 Series di ASUS TUF A16

AMD Ryzen AI 300 Series di ASUS TUF A16

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest