Follow Us

Pilih Macbook atau Laptop Windows? Ini Pertimbangannya!

Sheila Respati - Kamis, 29 Februari 2024 | 17:47
Macbook dan Laptop Windows.
Kredivo

Macbook dan Laptop Windows.

Nextren.com – Dalam hal penggunaan laptop, pencinta gadget terbagi menjadi dua, yakni fans Macbook dan laptop bersistem operasi Windows. Dua-duanya dapat diperoleh dengan mudah menggunakan cicilan barang online. Namun, sebenarnya mana yang lebih baik untuk kepentingan pekerjaan? Tentunya Anda harus menelitinya terlebih dulu.

Keduanya sama-sama punya plus dan minus. Supaya lebih jelas, simak ulasan mengenai Macbook dan laptop Windows berikut ini! Ulasan dilakukan pada aspek penggunaan, performa, sistem operasi, serta hardware-nya.

Penggunaan Macbook vs laptop Windows

Macbook merupakan produk dari Apple dan seperti diketahui brand yang satu itu memiliki “ekosistem” tersendiri. Semua produk Apple, baik iPhone, iPad, Apple Watch, dan Macbook bisa terintegrasi satu sama lain. Hal ini memudahkan transfer data antar-gadget.

Contohnya, Anda ingin mengakses file dari iPhone melalui iPad atau Macbook. Cukup buka penyimpanan berbasis cloud yang dimiliki Apple. Pemindahan data juga lebih mudah.

Sementara itu, sistem operasi Windows tidak eksklusif digunakan oleh satu brand. Beberapa brand laptop, seperti Asus, Acer, Lenovo, dan HP menggunakan sistem operasi Windows. Sebenarnya saat ini Windows pun sudah memiliki penyimpanan berbasis cloud yang membuat file di dalam satu laptop bisa juga diakses di perangkat berbasis Windows lain.

Namun, karena bisa digunakan di berbagai brand laptop, sistem operasi Windows lebih umum dan banyak digunakan oleh pekerja di berbagai bidang. Sedangkan Macbook, kebanyakan digunakan di bidang kerja kreatif.

Sistem operasi

Selain menawarkan “ekosistem” seperti yang disebut di atas, sistem operasi pada MacBook menggunakan Mac OS yang dibuat oleh Apple. Sistem operasi ini cukup simpel dan user friendly.

Sistem operasi Windows juga menawarkan interface yang cukup familiar dan juga lebih dikenal luas oleh masyarakat Indonesia. Bahkan, anak-anak juga terbiasa menggunakannya karena umumnya pelajaran komputer di sekolah menggunakan perangkat bersistem operasi Windows.

Windows dan Apple sama-sama memiliki koleksi games yang lengkap. Namun, para gamer biasanya akan memilih laptop Windows dibandingkan MacBook karena pertimbangan kompatibilitas dengan banyak game.

Editor : Nextren

Latest