Baca Juga: MSI Rilis Jajaran Laptop Terbaru, Kompak Pakai Nvidia RTX 40 Series
Layout keyboard full size menggunakan layout fullsize dengan numpad dan tombol WASD yang transparan.
Namun, tombol power yang menyatu dengan keyboard di bagian ujung kanan harus menjadi perhatian beberapa pengguna, walaupun berada di lokasi uang cukup jauh terjangkau.
Laptop ini juga memiliki build quality premium dengan engsel yang tebal dan layar yang solid ketika digoyang.
Namun sebagai laptop yang memiliki performa monster di dalamnya, ketebalannya bisa mencapai 2.3mm dan berat 3.1KGyang bisa dikatakan masif.
Audio Visual
Sebagai laptop gaming, MSI Raider GE78HX menawarkan pengalaman audio dan visual yang mengesankan.
Layarnya menggunakan panel IPS-Level 17 inci dengan resolusi QHD+ (2560 x 1600) dan refresh rate 240Hz.
Rasio 16:10 pada layar memberikan ruang layar yang lebih tinggi, berguna untuk multitasking, coding, dan editing video.
Layar ini juga mendukung spektrum warna yang luas, nyaman untuk mengedit video dan menonton film.
Laptop ini dilengkapi dengan sistem audio 6 speaker yang ditune oleh Dynaudio, menghasilkan volume yang jernih dan bass yang cukup untuk gaming dan menonton film.