Pada bagian belakang, gambar render menampilkan 2 buah kamera yang disusun secara vertikal.
Sayangnya, tak ada detail informasi seputar jenis lensa yang digunakan dan resolusinya.
Pada bawah kamera terdapat garis magnetik yang dapat digunakan untuk menaruh stylus pen pengguna.
Menurut bocoran, Samsung Galaxy Tab S9+ akan mendukung fast charging 45 Watt via USB-C 3.2.
Untuk performa, Galaxy Tab S9+ diprediksi akan ditenagai oleh chipset Snapdragon 8 Gen 2.
Baca Juga: Spesifikasi Samsung Galaxy Tab A7 Lite Wi-Fi, Promo Cuma 1 Jutaan
Dilansir dariSammobile,Samsung akan meluncurkan Galaxy Tab S9+ sebagai tablet "Active" yang memiliki desain tahan air.
Sammobile melaporkan bahwa Galaxy Tab S9+ akan dibekali dengan sertifikasi tahan air IP67.
Sertifikasi tersebut membuattablet ini akan mampu bertahan di dalam air hingga satu meter dalam 30 menit.
(*)