Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

iQOO Neo 8 Akan Meluncur Mei 2023, Bawa Chip Flagship dan Kamera 50MP

Gama Prabowo - Sabtu, 18 Maret 2023 | 19:15
Ilustrasi panel belakang iQOO Neo 8.
Jagran English

Ilustrasi panel belakang iQOO Neo 8.

Nextren.com -Sub-brand smartphone Vivo, iQOO kabarnya bakal memperbarui jajaran seri iQOO Neo.

Menurut kabar terbaru, iQOO tengah mempersiapkan peluncuran iQOO Neo 8 untuk pasar China.

Kabar peluncuran iQOO Neo 8 ini datang dari akun leaker Digital Chat Station di Weibo.

Menurut bocoran tersebut, iQOO Neo 8 akan meluncur pada bulan Mei 2023 dengan 2 model smartphone.

Baca Juga: Bocoran Spesifikasi iQOO Neo 8, Pakai Dimensity 9200+ dan RAM 16GB?

iQOO Neo 8 didesain sebagai penerus dari iQOO Neo 7 yang meluncur tahun lalu.

2 model iQOO Neo 8 akan ditenagai oleh chipset berbeda yaitu Qualcomm dan MediaTek.

Bocoran Digital Chat Station mengklaim bahwa iQOO Neo 8 akan datang dalam 2 varian chipset yaitu Snapdragon 8+ Gen 1 dan Dimensity 9200+ yang belum diluncurkan oleh MediaTek.

Menurut beberapa prediksi, penamaan iQOO Neo 8 akan sama seperti tahun lalu yaitu iQOO Neo 8 versi standar dan iQOO Neo 8 Racing Edition.

Baca Juga: iQOO Z7 Series Akan Rilis di Indonesia dengan CPU Qualcomm, Ngebut!

Untuk aspek fotografi, iQOO Neo 8 kabarnya akan menghadirkan kamera 50MP.

Dalam bocoran gambar smartphone, terdapat modul kamera belakang berbentuk persegi yang cukup dominan pada punggung smartphone.

Editor : Nextren





PROMOTED CONTENT

Latest

x