Baca Juga: Cara Cek Garansi OPPO Semua Tipe di Tahun 2023, Penting Banget Loh!
Spesifikasi
OPPO Reno8 T 5G memiliki spesifikasi yang tangguh dengan chipset Snapdragon 695 5G yang dilengkapi CPU 8 inti 2.2GHz dan bisa mencetak skor benchmark AnTuTu hingga 410 ribu.
Dengan performa yang sangat mumpuni, ponsel ini cocok untuk gaming, produktivitas, bahkan penggunaan sehari-hari.
RAM 8GB dan kapasitas penyimpanan hingga 256GB memberikan dukungan untuk performa yang optimal.
Layar AMOLED 6.7 inci dengan refresh rate 120Hz memperlihatkan tampilan yang jernih dan memikat, dengan desain bezel tipis dan sisi samping yang melengkung memberikan sentuhan elegan pada ponsel ini.
Untuk menunjang pengalaman hiburan yang maksimal, Reno 8T 5G juga dilengkapi sistem dua speaker yang mendukung fitur volume ultra.
Pada sektor fotografi, OPPO Reno8 T 5G dilengkapi dengan kamera belakang 3 sensor, termasuk 108MP utama, 2MP kedalaman, dan 2MP lensa mikroskop, serta kamera depan 32MP.
Banyak fitur menarik yang tersedia seperti video dua tampilan depan dan belakang, video slow-mo, kamera mikroskop, dan pengambilan foto Hi-Res 108MP.
Semua spesifikasi ini didukung oleh baterai 4800mAh yang dapat diisi dayadengan teknologi uperVOOC67 Watt dengan cepat.
OPPO Reno8 T 5G ditawarkan dengan harga Rp 5.999.000 untuk varian 128GB dan Rp 6.499.000 untuk varian 256GB.