Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

ASUS Kuasai 40 Persen Market Share Notebook di Indonesia Berkat Inovasi

Ida Bagus Artha Kusuma - Kamis, 23 Februari 2023 | 18:30
ASUS merayakan 10 tahun menjadi brand notebook pilihan nomor 1 di Indonesia
Bagus

ASUS merayakan 10 tahun menjadi brand notebook pilihan nomor 1 di Indonesia

Baca Juga: Harga HP Second ASUS Zenfone 9 6/128GB Februari 2023, Turun 1 Jutaan!

Inovasi pada teknologi layar menjadi salah satu kekuatan utama ASUS dalam memenuhi kebutuhan konsumen.

ASUS memiliki 3 pilar utama dalam teknologi layar yang diterapkan pada laptop-laptop mereka, yaitu ASUS OLED Display, ASUS Touch with ScreenXpert, dan ASUS Revolutionary Screen Design.

ASUS OLED Display memberikan kualitas visual terbaik dan mampu menghasilkan warna yang kaya serta akurat, aman untuk kesehatan mata, serta mendukung berbagai teknologi visual modern.

Ini membuat laptop ASUS memiliki tampilan yang sangat memukau dan nyaman bagi pengguna.

Sementara itu, ASUS Touch Screen Expert merupakan inovasi teknologi bagi pengguna laptop ASUS dengan layar sentuh yang lebih mudah digunakan tanpa perlu bergantung pada perangkat lain.

ASUS Revolutionary design juga merupakan keunggulan ASUS dalam teknologi layar yang eksklusif dan hanya bisa ditemukan pada laptop ASUS.

Seperti desain layar ganda di ZenBook Pro 14 duo OLED, yang memungkinkan pengguna bekerja lebih efektif dan efisien.

Sebelumnya, ASUS juga telah memperkenalkan teknologi screenpad dan screenpad plus yang bisa membantu pengguna lebih produktif.

Bahkan, teknologi layar lipat di ZenBook 17 Fold OLED juga telah hadir untuk konsumen di Indonesia.

Teknologi untuk konten kreator

Selain seri laptop untuk kebutuhan kasual dan produktif, ASUS juga memiliki lini laptop khusus untuk para pembuat konten atau insan kreatif di Indonesia, yaitu ASUS Creator series.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x