Follow Us

3 Kelebihan Snapdragon 8 Gen 2 Galaxy S23 Series, Gaming Makin Ngebut!

Gama Prabowo - Selasa, 21 Februari 2023 | 11:30
Performa gaming chipset Snapdragon 8 Gen 2 di Samsung Galaxy S23 Ultra.
Samsung

Performa gaming chipset Snapdragon 8 Gen 2 di Samsung Galaxy S23 Ultra.

Nextren.com - Samsung Galaxy S23 series resmi meluncur pada awal Februari 2023 lalu.

Seluruh model Samsung Galaxy S23 series ditenagai oleh chipset Snapdragon 8 Gen 2 khusus yang sudah di-overclock atau ditingkatkan performanya.

Chipset ini menghadirkan 8-core CPU dengan clock-speed up-to 3,36 GHz. Lebih tinggi dari Snapdragon 8 Gen 2 biasa yang beroperasi di clock-speed 3,2GHz.

Semantara di sisi GPU, Galaxy S23 series membawa GPU Adreno 740 yang beroperasi di kecepatan 719MHz. Lebih tinggi dari Adreno 740 normal yang berjalan di kecepatan 680MHz.

Peningkatan clock-speed CPU dan GPU ini jelas berdampak positif pada performa Samsung Galaxy S23 series yang lebih baik dari HP flagship lain yang ditenagai Snapdragon 8 Gen 2 versi standar.

Untuk keterangan yang lebih detail, berikut merupakan 3 kelebihan Snapdragon 8 Gen 2 di Galaxy S23 series.

Baca Juga: Review Daya Tahan Baterai Galaxy S23 Ultra dan Kecepatan Chargingnya

Performa 41% Lebih Kencang

Ilustrasi fitur gaming Galaxy S23 Ultra
Samsung

Ilustrasi fitur gaming Galaxy S23 Ultra

Tidak hanya berfungsi sebagai alat komunikasi, smartphone dalam beberapa tahun terakhir juga telah menjelma sebagai sebuah alat untuk mendukung produktivitas penggunanya.

Galaxy S23 Series 5G dipersenjatai dengan prosesor Snapdragon 8 Gen 2 yang memiliki performa 41% lebih cepat dibanding Galaxy S22 Series 5G.

Performa yang mumpuni tadi hadir berkat penggunaan Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy yang menjadi prosesor tercepat Snapdragon saat ini.

Hal ini membuat pengguna Galaxy S23 Series 5G mampu menikmati produktivitas yang lebih seamless saat on-the-go.

Editor : Wahyu Subyanto

PROMOTED CONTENT

Latest