Nextren.com -Sejak akhir Januari lalu, beberapa rumor dan bocoran yang tersebar di internet telah memberi sinyal kuat peluncuran Huawei P60 series.
Huawei P60 series kabarnya akan meluncur pada sekitar bulan Maret 2023 untuk pasar global.
Berdasarkan bocoran terbaru, line-up Huawei P60 series akan tampil di gelaran pameran teknologi MWC 2023 di Barcelona.
Baca Juga: Xiaomi Pad 6 Series Akan Rilis di MWC 2023, Bawa Spek Chipset Baru!
Mobile World Congress atau MWCadalah acarateknologi seluler tingkat dunia yang kerap digunakan oleh brand-brand smartphone dalam mengenalkan produk terbarunya.
Tahun ini, MWC akan digelar pada 27 Februari hingga 2 Maret 2023 secara offline dan online.
Bagi penggemar yang penasaran dengan kemampuan Huawei P60 series, kalian bisa menontonnya langsungdi YouTube.
Kemungkinan, beberapa acara peluncuran di MWC Barcelona 2023 akan ditampilkan secara live-streaming di channel YouTube resmi GSMA.
Selain itu, kalian juga bisa memantau update produk-produk terbaru di situs resmi dan channel YouTube Huawei.
Baca Juga: Bocoran Spesifikasi Honor Magic 5, Bakal Meluncur 27 Februari!
Datang sebagai genarasi penerus P-series, Huawei P60 series akan meluncur sebagai HP flagship dengan kemampuan kamera kelas wahid.
Menurut bocoran dari Weibo, Huawei P60 series akan hadir dalam 2 model yaitu Huawei P60 versi standar dan Huawei P60 Pro untuk kelas atas.
Huawei P60 Pro masih mengusung DNA HP fotografi yang akan menampilkan sensor utama 50MP Sony IMX888 generasi terbaru.
Sedangkan sensor ultra-wide akan ditingkatkan menjadi 50MP dari IMX 858 dan kamera telefoto kemungkinan akan menggunakan sensor 64MP OmniVision OV64B.
Sedangkan Huawei P60 standar diprediksi akan memiliki set-up kamera yang berbeda.
Kamera utamanya menggunakan sensor 52MP IMX789 yang disandingkan dengan kamera ultra wide 50MP IMX858 dan kamera tele 16MP IMX351.
Baca Juga:Cara Mudah Hadirkan GMS di HP Huawei, Bisa WhatsApp dan Buka Gmail!
Huaweijuga disebut akan mendatangkan fitur komunikasi satelit menggunakan konstelasi BeiDou yang memiliki dukungan terbatas untuk negara luar China.
Perusahaan raksasa teknologi asal China ini digadang akan menjadi yang kedua untuk mendatangkan konektivitas satelit di smartphone komersil setelah Apple.
Apple sendiri telah meluncurkan konektivitas satelit untuk panggilan darurat di seluruh jajaran iPhone 14 series akhir tahun lalu.
(*)