Nextren.com - Belakangan USB-C menjadi salah satu topik yang paling banyak dibicarakan di kalangan pecinta gadget, terutama Apple.
Hal ini tidak lepas dari adanya peraturan pemerintah regional Uni Eropa yang mengharuskan semua perangkat untuk menggunakannya, termasuk iPhone.
Namun, hal ini justru membuat Apple menjadi dilema karena perusahaan harus mengganti port lightning di hpnya secapat mungkin.
Di tengah dilema tersebut, banyak ide bermunculan dari berbagai kalangan termasuk salah satu YouTuber bernama신들의 놀이터.
Dalam video terbarunya yang diunggah pada Sabtu, ia mencoba sebuah experimen yang mungkin tidak terfikirkan orang lain, bahkan Apple sekalipun. (11/2/2023)
Ia memodifikasi port pengisian daya iPhone 12 mini dengan menambahkan sebuah port USB-C sebagai port kedua.
Ia menempatkannya tepat di samping port lightning yang merupakan lubang pengisian daya asli hp tersebut.
Sehingga, keduanya terlihat seperti dua lubang yang sama dan pastinya akan membuat siapapun kebingungan.
Baca Juga: Bug Apple Maps iOS 16.2 Bisa Bocorkan Lokasi? Begini Klarifikasi Apple
Bagaimana dia melakukannya?