Follow Us

Lenovo Tab M9 Resmi Umumkan, Tablet Budget Dengan MediaTek Helio G80

Khoiruddin Yusup - Kamis, 22 Desember 2022 | 20:30
Tampilan desain Lenovo Tab M9
Yanko Design

Tampilan desain Lenovo Tab M9

Laptop ini tersedia dalam dua opsi warna, Frost Blue dan Arctic Grey, dengan berat sekitar 344 gram.

Tablet Lenovo ini hadir dengan layar yang memiliki panel IPS LCD berukuran 9 inci dengan bezel yang terlihat jelas di setiap sudutnya.

Layarnya menghasilkan resolusi 800 x 1,340 piksel dengan kerapatan piksel mencapai 176 PPI dan kecerahan maksimal 400 nit.

Baca Juga: Hands-On Lenovo Yoga Slim 7 Pro X, Laptop Kreator dengan AMD Ryzen 6000 Series

Dapur pacu pada tablet ini dilengkapi dengan chipset MediaTek Helio G80 SoC yang mendukung jaringan 4G.

Chipset ini merupakan peningkatan yang signifikan dibandingkan MediaTek Helio P22 yang ada pada Lenovo Tab M8.

Tampilan depan dan belakang Lenovo Tab M9
Yanko Design

Tampilan depan dan belakang Lenovo Tab M9

Selain itu, chipset ini juga didukung dengan konfigurasi RAM LPDDR4X berukuran 3GB dan 4GB.

Penyimpanan internal tablet ini juga ditenagai dengan tiga varian memori eMMC 5.1 yakni 32GB, 64GB dan 128GB.

Tablet ini juga dilengkapi dengan kamera belakang dengan sensor berukuran 8 MP yang didukung kemampuan autofocus.

Di bagian depan juga terdapat kamera berukuran 2 MP untuk menunjang kegiatan video call dan foto selfie.

Baca Juga: Laptop Lenovo Legion 7i dan Legion Slim 7i Rilis di Indonesia, Segini Harganya

Source : Gizmochina

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest