Terakhir, pengguna juga bisa menambahkan shortcut ruang anak ke menu utama untuk memudahkan akses masuk ke mode tersebut.
Namun ada satu lagi fitur yang sangat menarik dan bisa menyelamatkan keuangan keluarga yaitu memblokir transaksi di dalam game untuk membeli diamond ataupun mata uang lain di dalam permainan.
Ketika ingin membeli Diamond menggunakan portal layanan Google play store, maka akan muncul pemberitahuan "Fungsi Tidak Didukung di Ruang Anak".

Tampilan peringatan di ruang anak Oppo A17
sehingga transaksi tidak bisa dilanjutkan selama berada di mode ruang anak atau kidspace.
Walaupun proses pembelian dapat berjalan normal di luar mode ruang anak seperti biasa, khususnya metode via playstore.
OPPO A17
OPPO A17 adalah HP Kelas harga 2 jutaan dengan desain yang terasa premium berkat finishing ala kulit di panel belakang serta penempatan dua lubang kamera yang memiliki frame berwarna silver.
Desain ini memberikan kesan seperti HP kelas atas yang memiliki harga lebih dari bandrol OPPO A17.
Lalu OPPO A17 juga dilengkapi dengan kamera 50MP untuk menangkap berbagai momen yang penting untuk didokumentasikan dengan sensor beresolusi tinggi agar hasil foto tetap tajam.
Selain itu, OPPO A17 juga memiliki ukuran layar yang cukup besar yaitu mencapai 6,56 inch walaupun resolusi HD+ yang wajar di kelasnya.
Baca Juga: OPPO Resmi Rilis OPPO A17, HP 2 Jutaan Dengan Spesifikasi Menawan!