Follow Us

Ini Perbedaan Penggunaan Paste di Word, Jangan Sampai Salah!

Maulani Mulianingsih - Senin, 31 Oktober 2022 | 10:30
Ilustrasi Microsoft Word
Crust

Ilustrasi Microsoft Word

Nextren.com - Perbedaan penggunaan paste di Word memiliki fungsi yang berbeda sesuai dengan format yang ingin digunakan, jangan sampai salah menggunakannya.

Pada dasarnya paste adalah fitur yang memungkinkan kamu memasukan data dengan cara menyalin dari suatu platform kemudian menempelkannya pada platform lain.

Paste tidak hanya terbatas pada teks saja, paste juga dapat digunakan untuk menyalin gambar, klip video, trek audio, dan data lainnya.

Namun perlu digaris bawahi, mungkin paste memang mendukung banyak jenis data, namun data tersebut juga harus disesuikan dengan aplikasi yang digunakan dalam mendukung data tersebut.

Pada Microsoft Word terdapat empat jenis paste yang bisa kamu gunakan untuk memudahkan kamu ketika menulis, yaitu "Merge Formatting", "Keep Text Only, "Keep Source Formatting" dan "Picture".

Berikut penjelasan mengenai perbedaan format paste di Microsoft Word agar kamu tidak salah menggunakannya.

Baca Juga: Perbedaan Penggunaan Page Break atau Pemisah Halaman di Word

Merge Formatting

Pertama, Merge Formatting adalah menempelkan teks yang sebelumnya sudah disalin dengan format yang sesuai dengan lokasi teks tersebut ditempelkan.

Artinya format teks di platform sebelumnya tidak akan lagi berlaku.

Namun, format Merge Formatting tidak akan berlaku pada pengaturan Bold (huruf tebal), italicize (miring), dan underline (garis bawah).

Source : Erin Wright Writing

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest