Follow Us

OnePlus Ajak Pengguna Tanam Ribuan Pohon Dengan Daur Ulang HP Lama

Khoiruddin Yusup - Senin, 03 Oktober 2022 | 16:17
Ilustrasi Smartphone OnePlus dan programnya untuk menanam ribuan pohon.
UK NEWS TO DAY

Ilustrasi Smartphone OnePlus dan programnya untuk menanam ribuan pohon.

Nextren.com - Tak hanya berinovasi, kini OnePlus mengajak penggunanya untuk menanam ribuan pohon sebagai upaya kepedualian terhadap lingkungan.

Mereka juga bekerja sama dengan organisasi pecinta lingkungan bernama Ecologi untuk mewujudkan keberlanjutan kegiatan ini.

OnePlus berinisiatif untuk menanam pohon sebagai imbalan dari perangkat pengguna yang ditukarkan dengan perangkat baru mereka untuk di daur ulang.

Perangkat baru tersebut seperti OnePlus seperti OnePlus 10T, OnePlus 10 Pro, dan the OnePlus Nord 2T.

Dengan seperti itu, mengestimasikan akan menanam beberapa ribu pohon dalam setahun dari kegiatan ini.

Baca Juga: Cara Mudah Kirim Data File Dengan Aplikasi Clipt Milik OnePlus

Dilansir dari Digital Trends, program ini ditujukan untuk memberi kesadaran pentingnya daur ulang untuk mereka yang suka mengoleksi barang elektronik. (2/10/2022)

Terutama untuk mereka yang ingin memebeli smartphone baru namun tetap ingin menyimpan smartphone lamanya.

Namun, untuk sekarang program ini baru berjalan di Eropa.

Untuk pengguna yang mengikuti awal program daur ulang ini akan mendapat harga khusus.

Mereka akan mendapatkan kredit tukar tambah 200 Euro atau sebesar Rp 3.000.000 untuk setiap penukaran perangkat lawas.

Source : Digital Trends

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest