Realme Narzo 30A dibekali chipset Helio G85 yang mampu menyajikan perpaduan kinerja gesit, fitur lengkap dan harga terjangkau, yaitu Rp 1 jutaan.
Chipset Helio G85 ini dipadukan dengan memori RAM 4GB dan internal 64GB, membuatnya bisa melibas segala aktifitas online di smartphone dengan lancar.
Skor benchmark AnTuTu yang mencapai 202 ribu terbilang baik untuk sebuah smartphone kelas terjangkau, seharga di bawah Rp 1,5 juta.
Jika digunakan untuk bermain game, Realme Naro 30A mampu menjalankan game-game populer seperti PUBG Mobile, Mobile Legends, hingga Free Fire dengan mulus tanpa kendala.
Game PUBG bisa dimainkan dengan setting grafik Smooth ultra (stabil 40 fps) atau HD High (stabil 30 fps) .
Meski dipakai main game lama, suhu bodi hape hanya terasa hangat saja.
Baterainya yang 6000 mAh sangat awet, pas bagi mereka yang sering memakai hapenya secara intensif seharian, baik untuk urusan pekerjaan, bisnis, sekolah maupun hiburan.
Beralih ke sektor kamera, kamera selfie realme Narzo 30A beresolusi 8MP yang disertakan dengan fitur AI Beauty dan mode potrait.