Follow Us

Saingi TikTok, Instagram Perpanjang Durasi Stories Hingga 60 Detik

Khoiruddin Yusup - Sabtu, 24 September 2022 | 11:00
Pemberitahuan pada Instagram Story yang memperpanjang durasi video hingga 60 detik.
Instagram/Khoiruddin Yusup (Tangkapan layar)

Pemberitahuan pada Instagram Story yang memperpanjang durasi video hingga 60 detik.

Nextren.com - Instagram kembali berinovasi dengan fitur Instagram Stories mereka dengan tidak memotong durasi video Story di bawah 60 detik kedalam beberapa segmen.

Pengguna Instagram tidak akan lagi kesulitan mengunggah video panjang mereka mereka yang sebelumnya harus mereka bagi ke dalam 15 detik potongan Stories.

Dikutip dari Tech Crunch, juru bicara Meta telah melakukan percobaan ini tahun lalu dan mereka dengan mantap merilisnya sekarang. (24/9/2022)

"Kami selalu berupa meningkatkan pengalaman pengguna menggunakan fitur Stories," ucapnya.

"Sekarang, pengguna bisa bermain dan menggunakan Stories tanpa henti hingga 60 detik, bukannya dipotong secara otomatis menjadi klip 15 detik." Pungkasnya.

Baca Juga: Instagram Rilis Fitur Pengawasan, Orang Tua Bisa Pantau Aktivitas Anak di Medsos

Dengan adanya update ini, pengguna dapat mengunggah Stories mereka lebih lama dan tidak terganggu dengan video panjang mereka yang terpotong.

Selain itu, penonton Stories pengguna juga tidak harus mengetuk terus menerus untuk melihat kelanjutan video.

Namun, pastinya banyak juga pengguna yang justru lebih suka dengan Stories biasa yang lebih simple dan pendek.

Upadate ini sudah pasti akan meleburkan antara batas fungsi antara fitur Stories dan Reels.

Pengguna kini akan memiliki dua opsi untuk mengunggah video panjang mereka yang berdurasi 60 detik.

Baca Juga: Instagram Ganti Fitur IGTV Jadi Instagram Video, Jadi Produk Gagal

Source : TechCrunch

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest