Follow Us

Unboxing Redmi 10 5G, Desain Trendy Bikin HP 5G 2 Jutaan 'Naik Kelas'

Fahmi Bagas - Minggu, 07 Agustus 2022 | 15:56
Redmi 10 5G meluncur di Indonesia sebagai HP 5G 2 jutaan terbaru.
Nextren

Redmi 10 5G meluncur di Indonesia sebagai HP 5G 2 jutaan terbaru.

Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas

Nextren.com - Redmi 10 5G resmi meluncur di Indonesia pada hari Selasa (2/8) lalu, untuk bersaing dengan sederet seri HP 5G di kelas mid-low.

Mengusung sejumlah spesifikasi yang diklaim unggul di kelasnya, Redmi 10 5G bisa dijadikan pilihan HP 5G karena kompatibilitasnya untuk menjalankan dua kartu SIM 5G secara bersamaan.

Product Manager Xiaomi Indonesia, Calvin Nobel Martin, sempat menyebut bahwa kehadiran Redmi 10 5G dapat menjadi perangkat yang memperluas portofolio HP 5G Xiaomi di Tanah Air.

Ditambah, Xiaomi juga menawarkan harga Redmi 10 5G mulai dari Rp 2,7 jutaan hingga Rp 2,9 jutaan.

Dengan begitu, pihak perusahaan berharap kalau kehadiran Redmi 10 5G bisa memberikan kesempatan bagi para konsumen tetap bisa merasakan pengalaman berjaringan 5G di lini seri HP terjangkau.

Sebelum dijual perdana pada tanggal 8 Agustus 2022, Nextren pun telah berkesempatan untuk mencoba dan merasakan langsung Redmi 10 5G.

Oleh karena itu, kali ini Nextren akan membagikan pengalaman unboxing Redmi 10 5G.

Kamu perlu tahu apa saja yang ditawarkan oleh HP 5G 2 jutaan yang satu ini.

Baca Juga: Perbandingan Redmi 10 5G Vs Realme 9i, Harga 2 Jutaan Pilih Mana?

Unboxing Redmi 10 5G

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest