Lalu untuk port pengisiannya,TWS yang satu ini memiliki lubang di bagian bawah.
Jadi dapat dipastikan kalau saat kamu mengisi daya, makacharging case ini harus direbahkan.
Kemudian jika berbicara soal earbudsnya dari JBL Tune 225 Ghost Edition,kamu bisa lihat pada bagian tangkainya kalau perangkat ini hadir dengan desain yang memamerkan komponen yang ada di dalamnya.
Tampilan cukup menarik perhatian mata bagi orang-orang yang meliriknya.
Namun, JBL masih memilih untuk menggunakan tombol fisik sebagai alat pengoperasian TWS.
Padahal seperti yang kita tahu, kebanyakan brand yang meluncurkan produk TWS sudah menggunakan skematouch screen.
Tapi sebenarnya tenang saja, karena tombol fisik yang disediakan oleh JBL cukup empuk untuk ditekan dan dioperasikan.
Baca Juga: Unboxing Huawei Watch GT 3 Pro, Stylish Tapi Bisa Diajak Olahraga Juga
Setelah itu berbicara soal desain ujung earbuds, dimana JBL Tue 225 Ghost Edition memilikibudsyang paten.
Kamu tidak bisa menggantieartips untuk bisa disesuaikan dengan lubang telingamu.
Hanya ada satu jeniseartipsyang ditawarkan oleh JBL untuk para penggunanya.