Kinerja Realme 9i ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 680 (6nm), dipadukan dengan memori RAM 4/6 GB dan memori internal 64/128 GB,serta menjalankan sistem operasi Android 11 dengan antarmuka RealmeUI 2.0.
Sama seperti di Realme 9i, kapasitas memori RAM Realme 9i masih bisa diperbesar hingga 5 GB dengan fitur ekspansi RAM.
Sedangkan memori internalnya bisa diisi microSD hingga 1 TB.
Baterai Realme 9i juga berkapasitas 5.000 mAh dengan fast charging 33W Dart Charge.
Fitur penting lainnya adalah sensor sidik jari sekaligus tombol power, USB Type-C, audio jack 3.5mm, dual speaker stereo, GPS, Bluetooth 5.0, serta NFC yang banyak dicari konsumen.
Baca Juga: 6 Hal yang Perlu Diketahui Sebelum Beli Samsung Galaxy M53 5G, HP 6 Jutaan Kamera 108MP
Harga dan ketersediaan
realme Narzo 50 5G di Indonesia ditawarkan dalam pilihan warna Hyper Blue dan Hyper Black.
Adapun Realme 9i hadir dalam warna Prism Black dan Prism Blue.
realme Narzo 50 5G dan Realme 9i sudah bisa dipesan (pre-order) mulai 24-27 Mei 2022 lewat marketplace mitra Realme Indonesia.
Mau lebih murah lagi? Ada event penjualan perdana dan sesi flash sale Narzo 50 5G dan Realme 9i pada 28 Mei 2022 nanti.
Dalam event itu, keduanya dijual dengan harga berbeda, yaitu sebagai berikut: