Follow Us

Baterai Redmi 10C Bisa Pakai Charger 10W? Segini Durasi Pengisiannya

Fahmi Bagas - Rabu, 27 April 2022 | 10:30
Review baterai Redmi 10C diisi pakai charger 10W yang diberikan Xiaomi di kotak pembelian.
Nextren

Review baterai Redmi 10C diisi pakai charger 10W yang diberikan Xiaomi di kotak pembelian.

Dari uji coba yang Nextren lakukan pada kinerja baterai Redmi 10C, disimpulkan bahwa penggunaan adapter charger 10W nampaknya adalah langkah yang lebih baik.

Pasalnya dengan durasi sekitar 30 menit, adapter charger 10W yang diberikan oleh Xiaomi mampu mengisi baterai lebih banyak dibandingkan adapter charger 15W milik brand lain.

Isi kotak pembelian Redmi 10C.
Nextren

Isi kotak pembelian Redmi 10C.

Hal ini mungkin saja karena adanya teknologi yang memang didesain untuk masing-masing brand.

Atau bisa juga faktor lain yang sampai saat ini Nextren juga belum ketahui.

Setidaknya dapat dicatat bahwa, pengisian baterai Redmi 10C menggunakan adapter charger 10W selama 30 menit bisa mencatat persentase 18 persen.

Dan jika dijumlah hingga 100 persen, maka diasumsikan kalau kamu membutuhkan durasi sekitar 2 jam lebih.

(*)

Editor : Nextren

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest