Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

OPPO A96 Bakal Rilis Tanggal 7 April Bawa Spek Memory 256GB & Speaker Ganda

Ida Bagus Artha Kusuma - Kamis, 31 Maret 2022 | 19:45
Acara Pengenalan OPPO A96 di Hotel Ritz Carlton Pacific Place , Jakarta (31/3) oleh Aryo Meidianto A, PR Manager OPPO Indonesia.
Bagus

Acara Pengenalan OPPO A96 di Hotel Ritz Carlton Pacific Place , Jakarta (31/3) oleh Aryo Meidianto A, PR Manager OPPO Indonesia.

nextren.com - Setelah merilis OPPO Reno7 series, OPPO Indonesia kembali memperkenalkan perangkat terbaru dari lini A series hari ini (31/3) kepada konsumen Indonesia.

Kali ini OPPO memperkenalkan OPPO A96 dengan terlebih dahulu menyajikan beberapa fitur kunci yang mejadi daya tarik perangkat ini.

Penerus dari OPPO A95 ini masih meneruskan beberapa hal baik dari pendahulunya, dengan beberapa update seperti sistem dual speaker.

Baca Juga: Uji Langsung Fitur Microlens OPPO Reno7 di Tengah Cuaca Hujan Seharian

“Hari ini kami memperkenalkan beberapa spesifikasi kunci yang juga menjadi unggulan pada perangkat terbaru kami, OPPO A96.

Perangkat ini sejatinya akan meluncur secara resmi di Indonesia pada 7 April 2022 mendatang.

OPPO A96 hadir sebagai penutup dari rangkaian produk yang kami perkenalkan pada kuartal pertama 2022 untuk memberikan pilihan kepada konsumen agar dapat leluasa menyesuaikan spesifikasi smartphone OPPO dengan kebutuhannya,” ujar Aryo Meidianto A, PR Manager OPPO Indonesia.

OPPO A96 hadir sebagai bentuk komitmen OPPO kepada konsumen Indonesia dengan menghadurkan perangkat smartphone terbaik untuk semua kalangan.

Salah satu pembaharuan yang hadir di OPPO A96 adalah teknologi pengisian daya superVOOC 33W, yang sebelumnya hadir di Find X series, Reno series, dan beberapa seri A.

Oengisian daya ini digunakan untuk mendukung baterai OPPO A96 yang mencapai 5000mAh.

Tidak hanya baterai yang besar, penyimpanan internal di OPPO A95 juga besar dengan kapasitas 256GB dan RAM 8GB.

Namun tidak hanya sekedar besar, OPPO juga menyematkan fitur RAM expansion dengan tambahan RAM hingga 5GB.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x