- Buka menu Pengaturan > “Apps” > “Manage apps” lalu cari aplikasi “WhatsApp”
- Klik “Clear data” di bagian paling bawah
6. Menghapus pesan WhatsApp yang sudah lama atau tidak penting
Faktor lain penyebab Whatsapp tiba-tiba lemot bisa karena terlalu banyaknya pesan yang masuk.Apalagi jika WhatsApp telah dipakai lama, sehingga chat lama akan tertimbun dan membuat kinerja melambat.
Maka kamu harus menghapus pesan-pesan lama yang memang sudah tidak penting lagi.
Jika khawatir akan pesan penting, coba telusuri percakapan lama dan beri tanda bintang untuk chat yang ingin disimpan.
Baca Juga: Fitur Kirim Gambar & Foto Whatsapp Bakal Lebih Bening, Mulai Kapan?
Inilah cara menghapus pesan lama WhatsApp:
- Buka WhatsApp, pilih chat room yang ingin dihapus dan tekan beberapa saat hingga ikon hapus muncul di sisi atas.
- Klik ikon “sampah” > "Delete"