Beberapa diantaranya adalah yang terkait dengan hari raya Imlek 2022 sepertiImlek, Imlek 2022, atau Tahun Baru Imlek.
Selain itu, keyword yang terkait dengan tahun baru China dan tahun Macan juga bisa memunculkan animasi tersebut.
Nantinya, Google akanmengarahkan kalianke hasil pencariandan tentunya dengan tambahan animasi kembang api.
Animasi itu akan muncul di layar perangkat selama beberapa detik, sebelum kemudian hilang.
Tapi jangan khawatir, bagi yang ingin memunculkan lagi animasi itu, kalian hanya perlu menekan tombol berlogo kembang api yang muncul di layar.
Munculnya Easter Egg Wajah Macan
Jika dilihat lebih detail, terdapat wajah macan yang diselipkan oleh Google di animasi kembang api Imlek 2022.
Apa sebenarnya arti dari kemunculan wajah macan tersebut? Yuk lanjut di halaman berikutnya.
Baca Juga: Sinopsis IP Man 4: The Finale, Tontonan Spesial Libur Imlek 2022
Munculnya wajah macan di animasi Google spesial hari raya Imlek 2022 melambangkan Tahun Macan Air.
Sebagaimana diketahui, di tahun 2022 ini merupakan Tahun Macan Air jika merujuk pada kalender China.