Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Review Infinix Note 11 NFC, HP Rp 2,4 Juta Kinerja dan Kamera Mantap

Wahyu Subyanto - Minggu, 23 Januari 2022 | 20:55
Sisi belakang Infinix Note 11 NFC dengan tekstur kesat dan warna berkilau garis yang menarik.
Infinix

Sisi belakang Infinix Note 11 NFC dengan tekstur kesat dan warna berkilau garis yang menarik.

Nextren.com - Seri terbaru Infinix adalah hape gaming dengan 4 varian yang seperti biasa, harganya terjangkau.

Infinix punya 4 varian di seri Note 11 Series, yaitu Note 11 Pro, Note 11, Note 11 NFC, dan Note 11S.

Semua smartphone tersebut membawa spesifikasi khas seri Note.

Kali ini kami menguji langsung Infinix Note 11 NFC, sebagai Note 11 Series yang dibekali NFC.

Ya, NFC memang menjadi salah satu fitur incaran bagi pengguna smartphone karena transaksi digital yang makin banyak digunakan.

Dengan NFC, kalian tak perlu repot lagi mengecek dan mengisi saldo sendiri e-money atau Flazz, yang bisa dipakai naik MRT, Busway,membayar tol hingga membayar belanja di Indomaret/ Alfamart.

Padahal selama ini, NFC hanya diberikan di hape kelas menengah atas hingga premium.

Sementara Infinix Note 11 NFC ini dibandrol harga Rp 2,4 juta saja.

Yuk langsung saja kita ulas bareng seperti apa sih kemampuan dan kelengkapan Infinix Note 11 NFC ini.

Kotak penjualan Infinix Note 11 Pro berukuran besar dan berwarna hijau muda yang menyolok.

Baca Juga: Inilah Prediksi Jadwal Rilis dan Spesifikasi iPhone SE Generasi Baru

Di dalam kotak penjualan, terdapat Infinix Note 11 NFC, 33W Super Charge, kabel USB type-C, buku manual, kartu garansi, soft casesilikon, temper glass dan pin ejector.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Nextren Play

Latest

x