Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Kunci Sukses Startup Studio Indonesia, Punya Tim Coach Praktisi Startup Terkemuka

Wahyu Subyanto - Senin, 15 November 2021 | 18:32
Ilustrasi perusahaan rintisan atau startup
The Next Web

Ilustrasi perusahaan rintisan atau startup

Aviandri Hidayat, Vice President of Product Mekari dan salah satu coach SSI, selalu berpesan kepada para peserta untuk terus belajar dan berinovasi, serta membuka pikiran untuk berbagai kemungkinan.

“Dari pengalaman selama membesarkan startup, prinsip yang ingin saya tekankan adalah: jangan terlampau ‘jatuh cinta’ dengan produk startup kita sendiri."

"Artinya, kita harus ingat bahwa kehadiran bisnis kita adalah untuk menyelesaikan sebuah problem bagi pengguna. Kita harus terbuka akan semua feedback, baik dari pengguna, mentor, dan teman-teman."

"Memang tidak mengenakkan menerima kritikan, tapi itulah yang akan membuat kita bisa selalu berkembang,” ujarnya.

“Saya sangat kagum dengan program SSI untuk memberdayakan lebih banyak perusahaan teknologi yang telah berkontribusi banyak terhadap perekonomian Indonesia, baik dengan memberikan nilai terhadap pengguna atau menciptakan lapangan kerja bagi generasi muda.

Semoga melalui program ini, kita bisa menemukan perusahaan unicorn Indonesia yang selanjutnya,” tutup Aviandri.

Baca Juga: Pentingnya Digitalisasi Saat Pandemi Agar Terhindar Dari Bangkrut

Bantu Startup untuk “Naik Kelas”

Program SSI hadir untuk memperkuat dan melengkapi program Gerakan Nasional 1000 Startup Digital dan Nexticorn yang telah lebih dulu diluncurkan oleh Kominfo RI.

Lewat elalui program ini, Kominfo menargetkan untuk mencetak 150 startup digital yang mampu mengembangkan skala bisnisnya, dari segi jumlah pengguna, jumlah pendapatan, penyerapan tenaga kerja, dan pendanaan dari Venture Capital pada tahun 2024 mendatang.

Tahun ini, melalui tahap seleksi yang ketat, terdapat 15 startup early-stage dari total 5.723 pendaftar yang akhirnya terpilih sebagai partisipan.

Daftar startup tersebut diantaranya adalah: AturKuliner, AyoBlajar, Bicarakan, Bolu, Eateroo, Finku, FishLog, Gajiku, Imajin, Keyta, KreatifHub, Powerbrain, Sgara, Soul Parking, dan Zi.Care.

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x