Nextren.com -Samsung Galaxy M52 5G akhirnya rilis di Indonesia (22/10), dengan peforma yang hampir seperti flagship.
Hp ini memiliki beberapa keunggulan spesifikasi termasuk konektivitas 5G nya.
Samsung Indonesia mengungkapkan alasannya meluncurkan hp 5G kembali.
Berdasarkan data survei pasar, secara umum permintaansmartphone5G semakin meningkat pada Q1 2021 hingga menjadi 15%.
Baca Juga: Layar OLED MacBook Pro 2022 Kabarnya Mulai Diproduksi Samsung!
Hal ini juga diikuti peningkatan kontribusi hp5G pada Q2 2021 terhadap totalsmartphoneyang mencapai 16%.
"SEIN (Samsung Electronics Indonesia) selalu berupaya menghadirkan inovasi produk yang bermakna sesuai kebutuhan pengguna," ujar Ilham Indrawan, Product Manager Marketing, Samsung Electronics Indonesia.
Diketahui Samsung Galaxy M52 5G merupakan hp dari series Galaxy M pertama yang mengadopsi jaringan 5G.
Untuk melihat keunggulan serta harga Galaxy M52, kalian bisa ke halaman selanjutnya.
Samsung Galaxy M52 5G memiliki layar Super AMOLED 6,7 inci beresolusi FHD+ dengan refresh rate 120Hz.
Dengan spek tersebut, pengguna Galaxy M52 diklaim akan nyaman berselancar di media sosial, bermain game dan menonton film favorit.
Hp mid-range ini memiliki ukuran dimensi 164,2 x 76,4 x 7,4 mm dan berat 173g.
Samsung mengatakan perangkat sangat tipis dan ringan, ditambah desain minimalis dengan pilihan warna light blue, black, dan white.
Desain Galaxy M52 terlihat mirip dengan Galaxy M22 dan M Series lainnya yang hadir di tahun ini.
Baca Juga: 5 Rekomendasi HP Samsung RAM 8GB Harga Mulai Rp 3 Jutaan Oktober 2021
Dari gambar bagian belakang hp Samsung ini memperlihatkantriple camerayang terdiri dari kamera utama 64MP, lensaUltra Wide12MP, dan lensaMacro5MP.
Adapun bagian depan, memperlihatkan punch hole atau infinity-O untuk menampungselfie camera32MP.
Bagaimana dengan fitur kamera di Galaxy M52 5G?
Terlihat cukup lengkap, karena adafitur Single Take, fiturNight Hyperlapsedan fiturSlow Motion.
Beralih ke bagian peforma, Samsung Galaxy M52 5G memiliki kapasitas baterai 5.000mAh dan dukungan fast charging 25W yang mampu mengisi daya dengan cepat.
Namun sayangnya, Samsung hanya memberikan adapter fast charging 15W di dalam boks.
Baca Juga: Galaxy Watch4 dan Galaxy Buds2 Edisi Maison Kitsune Resmi Meluncur
Untuk prosesornya, Galaxy M52 5G ditenagai denganSnapdragon 778G,serta memori besar RAM 8GB dan ruang penyimpanan 128GB.
Bila kapasitas RAM tersebut kurang tidak perlu khawatir.
Karena Samsung Galaxy M52 5G dilengkapi dengan fitur RAM Plus untuk mengoptimalkan kinerja smartphone saat mengoperasikan ragam aplikasi dengan RAM tambahan hingga 4GB RAM yang dialokasikan dari ROM yang tersedia.
Samsung Galaxy M52 5G hadir dengan harga rekomendasi retail Rp 5.399.000.
Flash Sale akan diselenggarakan pada tanggal 25-31 Oktober 2021 di samsung.com/id, Blibli, Eraspace, Lazada, Shopee, serta Tokopedia dengan penawaran menarik.
Yaitu bonus cashback sebesar Rp 400.000, sehingga dengan hanya Rp 4.999.000, Galaxy M52 5G sudah dapat kalian miliki.
Untuk spek lengkap kalian bisa cek keSINI. (*)