Baca Juga: Xiaomi Diduga Luncurkan Seri HP Baru Gantikan Mi Series, Ini Namanya
Lebih lanjut, perubahan tersebut dilakukan Xiaomi untuk semua gerai toko resminya di seluruh dunia, tidak terkecuali di Indonesia.
Gerai-gerai Authorized MiStore, Authorized Mi Shop, danMi Partner diTanah Air pun ikut berubah nama menjadi Xiaomi Store, Xiaomi Shop, serta Xiaomi Preferred Partner
Sebagai informasi tambahan, di Indonesia sendiri ada sekitar 400 lebih gerai Xiaomi Store dan Xiaomi Shop.
Sedangkan untuk Xiaomi Preferred Partner, jumlah gerainya di Indonesia ada sekitar 3000an.
Sementara itu, perubahan nama tersebut tidak hanya berpengaruh ke gerai offline Xiaomi saja, tetapi juga akun media sosialnya.
Lalu, seperti apa perubahan nama di akun media sosialnya? Yuk lanjut di halaman ketiga.
Perubahan nama pada akun media sosial toko resmi Xiaomi serupa dengan nama gerai offlinenya.
Saat ini, nama resmi dari akun media sosial Xiaomi Store dan Xiaomi Shop Indonesia adalah @xiaomistore.indo dan@xiaomishop.indo.
Baca Juga: Xiaomi Akan Rilis HP Gaming Black Shark 4S Pro, Intip Bocoran Speknya!
Jadi, itulah beberapa informasi menarik terkait Xiaomi yang resmi mengubah nama toko resmi mereka dan menghilangkan nama 'Mi'.
Terus perbarui berita terkini hanya di Nextren guna mengetahui update lainnya seputar Xiaomi. (*)