Ia juga mengaku kalau mereka berdua masih saling mencintai.
"Kami setengah berpisah tetapi kami masih saling mencintai, saling bertemu dan berhubungan baik," ucap Elon Musk, dikutip dari Billboard.
Baca Juga: Duh! Elon Musk Kabarnya Sering Membentak Para Karyawannya
Elon Musk juga membeberkan bahwa proses kerja yang dilakukannya untuk SpaceX dan Tesla harus membuatnya berada jauh dari Grimes.
"Sebagian besar pekerjaan saya di SpaceX dan Tesla mengharuskan saya untuk berada di Texas atau bepergian ke luar negeri, dan pekerjaannya terutama di LA," lanjutnya.
Sejauh ini, Elon Musk juga menyatakan kalau Grimes dan Baby X masih tinggal di rumah yang sama.
Bertemu Sejak 2018
Hubungan antara Elon Musk dan Grimes diketahui berjalan sejak tahun 2018 silam.
Baca Juga: Elon Musk Kritik Keras Kebijakan Pajak di App Store, Bela Epic Games!
Keduanya memutuskan untuk bersama setelah sama-sama tertarik dengan eksperimen pikiran bernama Roko's Basilisk.